Tak Dihadiri Bupati dan Wabup, MTQ ke-21 Tingkat Madina Resmi Ditutup, Ini Juara Umumnya

Sebarkan:

Sekda Kabupaten Madina Gozali Pulungan saat menyerahkan tropi piala juara umum MTQ tingkat Kabupaten Madina ke 21 ke Camat Siabu Ali Himsar. (Istimewa) 

MANDAILING NATAL | Pegelaran Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kabupaten Mandailing Natal (Madina) yang ke XXI (21) yang berlangsung di Kecamatan Siabu resmi ditutup, Senin (28//2/2022) malam. 

Bupati dan Wakil Bupati Madina tampak tak hadir saat kegiatan penutupan festival keagamaan yang digelar Pemkab Madina sekali setahun tersebut. 

MTQ Tingkat Kabupaten Madina ke XXI itu ditutup oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Madina Gozali Pulungan di arena utama di halaman kantor Kecamatan Siabu. 

Penutupan MTQ ditandai dengan penurunan bendera Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) itu juga dihadiri Kepala Kantor Kemenag Madina Muhammad Qosbi, Asisten I Alamulhaq Daulay, Asisten II Erman Gaffar, dan Asisten III Sahnan Batubara bersama sejumlah pejabat dari unsur Forkopimda dan Forkopimcam lainnya. 

Sekda Gozali Pulungan dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan MTQ merupakan wadah memajukan pengembangan budaya Islam, tilawah, hafalan, dan pendalaman Alquran. 

"Upaya yang dilakukan tidak boleh berhenti sampai di sini. Kegiatan religius dengan syariah Islam ini akan menjadi percuma, apabila tidak meninggalkan pengaruh baik kepada masyarakat," katanya. 

Menurut Gozali, untuk itu perlu perhatian dan keterlibatan serta tanggung jawab seluruh komponen umat dan jajaran pemerintah agar kegiatan MTQ memberi pengaruh positif dalam kehidupan masyarakat.

Tak lupa, ia juga mengucapkan selamat kepada seluruh peserta, terutama dari Kecamatan Siabu yang menjadi juara umum di dalam pegelaran MTQ tingkat Kabupaten Madina ke XXI tersebut. 

“Saya mengingatkan kepada yang menang maupun yang belum menang, harus tetap semangat untuk meraih yang diinginkan. Jika belum menang, jangan sampai menggeser niat ikhlas untuk meningkatkan syiar Alquran," pesannya. 

Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Madina, lanjutnya, juga turut mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada seluruh panitia dan jajaran dewan hakim yang telah bekerja maksimal dan memberikan penilaian yang objektif selama berjalannya MTQ tahun ini.

Berikut peringkat 10 besar MTQ XXI Tingkat Kabupaten Madina Tahun 2022 

1 Siabu (54)

2.Nagajuang (49)

3.Panyabungan Timur (48)

4.Kotanopan (46)

5.Rantobaek (23)

6.Muarasipongi (17)

7.Natal (16)

8.Puncak Sorik Marapi (15)

9.Muara Batanggadis (13)

10.Bukit Malintang dan Batal Natal (12) 

(SRL/Sahrul) 

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini