Kodim 0204 Gelar Kegiatan Asistensi Teknis Penyelenggaraan Pembinaan Teritorial

Sebarkan:

Kodim 0204 Gelar Kegiatan Asistensi Teknis Penyelenggaraan Pembinaan Teritorial di Makodim 0204 DS, Kamis 17/03/2022

DELISERDANG |
Kodim 0204 DS menggelar kegiatan Asistensi Teknis Penyelenggaraan Pembinaan Teritorial (Binter) Koramil Kodim 0204 DS, Korem 022 PT, Kodam 1 BB Tahun 2022 di pendopo Markas Kodim 0204 DS Lubukpakam, Deliserdang, Kamis 17/03/2022.

Kegiatan dihadiri Wadan Pusterad Kolonel Inf Suwito selaku Ketua  tim Asnis. Kedatangan rombongan disambut langsung oleh Dandim 0204 DS Letkol Kav Jackie Yudhantara, Kasdim 0204 DS Mayor Czi Tardijon M Panjaitan, para perwira Kodim 0204 DS beserta para Danramil jajaran.

Selain personel TNI Kodim 0204 turut hadir perwakilan Dinas Pertanian Pemkab Wilayah Teritorial Kodim 0204/DS, perwakilan Dinas Kesehatan Pemkab Wilayah Teritorial Kodim 0204/DS, perwakilan Camat dari Wilayah Teritorial Kodim 0204/DS, para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Pemuda jajaran Kodim 0204/DS.

Dalam sambutannya, Dandim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara, S.Sos, M.Han menyampaikan yang intinya mengucapkan puji syukur kepada Allah SWT sehingga kita dapat berkumpul kembali dalam mengikuti kegiatan. Bahwa Ketua Tim tidaklah asing bagi satuan Kodim 0204/DS dimana bapak Ketua Tim pernah berkunjung ke Kodim 0204/DS dengan jabatan dan kegiatan yang berbeda.

Dandim juga memaparkan tentang Geo, demo dan konsos wilayah teritorial Kodim 0204/DS. Sesuai Tupoksi Kodim 0204/DS dalam fungsi pembinaan teritorial bahwa kegiatan Kodim 0204/DS sangat padat terlebih saat ini dihadapkan situasi kondisi Pandemi dalam membantu  Pemerintahan demi tercapainya Kebijakan-kebijakan Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Pusat terlebih dalam mengatasi Pandemi Covid 19 dan PPKM.

" Dengan dinamika situasi yang berkembang saat ini, diharapkan Kodim 0204/DS dapat berkembang, smoga di setiap Kabupaten terbentuk Kodim-Kodim lagi," ucapnya.

Dalam sambutan Danpusterad Letjen TNI Teguh Arif Indratmoko yang dibacakan oleh Ketua Tim serta kata sambutan dari Ketua Tim Asnis menyampaikan yang intinya, perkenalan singkat Ketua Tim. Bahwa kegiatan ini bermaksud untuk melihat langsung tentang kegiatan pembinaan teritorial yang dilaksankan oleh Kodim 0204/DS sehingga dapat dilaporkan dan menjadi masukan ke Satuan Pusat (Sterad).

"Bahwa kegiatan Binter Koramil dilaksanakan dengan proses perencanaan dan dapat dilihat dari kinerja dan untuk mengetahui sampai sejauh mana kegiatan Binter Koramil," sebutnya.

Di sela-sela kata sambutan Ketua Tim membuka sesi tanya jawab, saran dan masukan yang dibuka oleh Ketua Tim Asnis kepada peserta yang hadir. Dari perwakilan Dinas Pertanian Pemkab Deliserdang menyampaikan yang intinya bahwa Babinsa Kodim 0204/DS sangat aktif dan berperan penuh di masyarakat dalam pelaksanaan-pelaksanaan kegiatan di bidang Pertanian dan ketahanan pangan.

Dari perwakilan Camat yaitu Camat Perbaungan Kabupaten Sergai menyampaikan yang intinya mengapresiasi  kepada Danramil dan para Babinsa bahwa Danramil dan para Babinsa sangat bersinergi dengan masyarakat dan unsur Muspika dalam segala kegiatan.

Kehadiran para Babinsa dtengah-tengah masyarakat sangatlah dapat membantu dan mengatasi kesulitan rakyat terlebih dimasa pandemi Covid-19 saat ini. Berketapan para pejabat Muspika yaitu Danramil, Kapolsek dan Camat adalah putra daerah asli Kec. Perbaungan sehingga kekompakan sangat lebih baik.

Dari perwakilan tokoh masyarakat Kecamatan Galang Kabupaten Deliserdang menyampaikan yang intinya, nahwa pihak Danramil dan para Babinsa sangat bersinergi kepada seluruh elemen di wilayah.

" Kami menyarankan kepada bapak Ketua Tim, dikarenakan masih adanya para Babinsa yang masih menaungi lebih dari 1 Desa, diharapkan adanya penambahan personil Babinsa sehingga bisa terealisasi 1 Desa 1 orang Babinsa demi lebih efisienya dalam melaksankan tupoksi Babinsa untuk mensejahterakan masyarakat. Selain itu agar kegiatan Babinsa didukungan dengan dana anggaran," ucapnya.

Kegiatan Asistensi Teknis Penyelenggaan Pembinaan Teritorial (Binter) Koramil Kodim 0204/DS bermkasud untuk melihat langsung tentang kegiatan pembinaan teritorial yang dilaksankan oleh Kodim 0204/DS sehingga dapat dilaporkan dan menjadi masukan ke Satuan Pusat (Sterad). Dan untuk mengetahui sampai sejauh mana kegiatan Binter Koramil. (Wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini