Bupati Toba Tinjau Pemanfaatan Aplikasi Kios Pintar Bantuan Dari TPL

Sebarkan:




TOBA
|Bupati Toba, Ir. Poltak Sitorus, tinjau pemanfaatan Kios Pintar (KIPIN), di SMP Negeri 1 Balige, Kabupaten Toba, Senin (7/3/2022).

KIPIN adalah suatu media pembelajaran berbasis digital. Dimana dalam aplikasi ini berisi lebih dari 200 ribu buku, video pembelajaran, dan soal-soal try out, format penilaian siswa, serta perangkat pembelajaran yang dibutuhkan guru. 

Alat ini merupakan satu dari 5 (lima) unit yang telah didistribusikan dan merupakan bantuan dari PT. Toba Pulp Lestari, (TPL) Tbk. 

Pada kesempatan tersebut, Bupati juga melakukan dialog dengan siswa dan guru yang sedang memanfaatkan aplikasi KIPIN tersebut. 

"Pesan kami, kepada anak-anak kami, teruslah tekun menggali ilmu, ketika ada kesulitan jangan menyerah, ketika kita tidak menyerah, Tuhan akan berikan hikmah untuk penemuan dan inovasi. Tuhan memberikan penemuan bagi orang yang tekun," ujar Poltak. 

Poltak Sitorus juga berpesan agar guru dan siswa memanfaatkan secara maksimal aplikasi tersebut untuk menambah wawasan dan meningkatkan kecerdasan. 

"Keberadaan aplikasi KIPIN ini harusnya menambah minat baca siswa, guru, bahkan orangtua. Jadi belajar bisa kapan saja dan dimana saja," ujarnya lagi. 

Sebelumnya, Bupati meninjau pelaksanaan pengobatan gratis kepada masyarakat dan pemberian makanan tambahan bagi ibu hamil, vaksinasi, dan pelayanan KB di puskesmas Soposurung Balige. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara dalam rangka perayaan Hari Jadi ke-23 Kabupaten Toba Tahun 2022. Dan juga penyerahan beasiswa bagi siswa yang berprestasi dari corporate Social Responsibility (CSR) PT Bank Sumut tahun 2021.

Turut hadir Pj. Sekretaris Daerah, Drs. Augus Sitorus, Plt. Asisten Pemerintahan, Plt. Asisten Administrasi Umum, Plt. Kadis Kesehatan, Plt. Kadis Pendidikan, Plt. Kakan Satpol PP, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, dan Kabag Tata Pemerintahan dan Kerjasama Setdakab Toba. (OS)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini