Seorang Wanita Diduga Korban Pembunuhan Setelah Dirampok

Sebarkan:


LABUSEL |
Sugianti, 48 tahun, warga Dusun Bangun Jadi I, Desa Ulu Mahuam, Kecamatan Silangkitang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel), Sumatera Utara (Sumut), diduga menjadi korban pembunuhan setelah dirampok terlebih dahulu oleh orang yang belum diketahui identitasnya, Kamis dinihari (24/2/2022), sekira pukul 02.00 WIB. 

Informasi sementara yang diperoleh menyebutkan, peristiwa itu pertama kali diketahui oleh anak korban bernama Jogi , 20 tahun. Saat itu Jogi baru saja pulang dan melihat pintu samping rumahnya terbuka.

Ia pun memanggil-manggil ibunya yang sudah janda itu dari luar rumah, namun ibunya itu tidak menyahut. Jogi pun masuk ke dalam rumah dan melihat sepedamotor yang biasanya terparkir di dalam rumah sudah tidak ada lagi (hilang) dan mendapati ibunya di dalam kamar dalam kondisi kritis.

Ia pun kemudian memanggil salah seorang warga lalu meminta bantuan seorang bidan terdekat untuk memberikan pertolongan pertama kepada ibunya. Namun, setibanya bidan di rumah tersebut, ternyata korban sudah tidak bernyawa lagi. 

“Diduga korban meninggal dunia karena dibunuh, terdapat tanda-tanda kekerasan di tubuh korban, yakni bekas cekikan pada bagian leher. Mengenai motif masih dalam penyelidikan,” kata Kapolsek Silangkitang, AKP Ali Umri Nasution saat dikonfirmasi wartawan. Jumat (25/2/2022)

Disebutkan AKP Ali Umri Nasution, sesuai rencana, akan dilakukan proses autopsi terhadap jenazah Sugianti untuk mengetahui secara pasti penyebab kematian korban. 

Dijelaskan juga oleh Kapolsek Silangkitang itu bahwa saat ini pihaknya sudah memintai keterangan sejumlah saksi terkait peristiwa tewasnya Sugianti. (Husin)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini