Tewas di Papua, Jenazah Brimob Tiba di Bandara Kualanamu

Sebarkan:

Penyambutan jenazah Anggota Brimob yang gugur di Papua saat tiba di kargo Bandara Kualanamu, Senin (27/09/2021).

DELISERDANG |
Jenazah Anggota Brimob Bharatu Anumerta Muhammad Kurniadi Sutio yang tewas ditembak pemberontak Teroris KKB Papua pimpinan Lamek Alipki Tablo saat sedang bertugas di Polsek Kiwirok pegunungan bintang Provinsi Papua, tiba dengan pesawat di Bandara Internasional Kualanamu Deliserdang, Senin pagi (27/09/2021) tadi.

Saat tiba jenazah disambut di Kargo Line 1 oleh anggota Brimob Polda Sumut dipimpin Kompol Endra Budianto yang merupakan Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Sumut didampingi Kompol Indra Masjid dan Kompol Heri Wibowo selaku Min Ops Satgas Nemangkawi 2021.

Dalam sambutannya, Kompol Endra Budianto mengatakan kalau atas nama Sat Brimob Polda Sumut mengucapkan turut berduka cita sedalam dalamnya atas gugurnya salah satu prajurit terbaik di Medan operasi.

"Kita semua keluarga besar Brimob Polda Sumut turut berduka cita dan berbela sungkawa atas kehilangan Salha satu prajurit terbaik Brimob yang gugur dalam sebuah medan operasi. Kami juga berharap kepada keluarga yang ditinggalkan tetap tabah atas kepergian korban," ucapnya.

Usai  proses penyambutan, peti jenazah langsung dimasukkan ke dalam mobil Ambulance yang sudah disiapkan dan dengan pengawalan sejumlah anggota Brimob ,jenazah korban dibawa ke rumah duka di Kampung Tamiang Kabupaten Aceh Tamiang Propinsi Aceh untuk dikebumikan.

Sebelumnya, korban Bharatu Anumerta Muhammad Kurniadi Sutio menjadi korban serangan Kelompok Teroris KKB Papua saat bertugas di Polsek Kiwirok pegunungan bintang Propinsi Papua.

Korban terkena tembakan di bagian bawah ketiak sebelah kanan dan meninggal dunia. Penyerangan terhadap Polsek Kiwirok dilakukan oleh KKB pada pukul 04.50 wib.

Baku tembak sempat terjadi dan korban Bharatu Anumerta Muhammad Kurniadi Sutio menjadi korban penyerangan kelompok teroris pemberontak itu. 

Korban Bharatu Anumerta Muhammad Kurniadi Sutio sebelumnya bertugas di Brimob Kelapa dua Jakarta sebelum bergabung dengan Pasukan Satgas Nemangkawi berjaga di Polsek Kiwirok pegunungan bintang Propinsi Papua.(wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini