Kendaraan Melintas di Pos Penyekatan DisemprotCairan Disinfektan

Sebarkan:


TANJUNGBALAI |
Setiap Kendaraan yang melintas di pos penyekatan km 7 Sijambi  perbatasan Kota Tanjungbalai-Asahan, akan mendapat semprotan cairan Disinfektan. Penyemprotan dilakukan oleh petugas penyekatan Polres Tanjungbalai, Selasa (27/7/2021).

Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi SH, SIK,melalui Kasubbag Humas IPTU Ahmad Dahlan Panjaitan mengatakan,kegiatan penyemprotan yang dilaksanakan pada pos penyekatan km 7 perbatasan Kota Tanjungbalai,sebagai upaya untuk menekan penyebaran virus Corona covid-19 di Kota Tanjungbalai.

"Agar masyarakat Tanjungbalai tetap sehat,selain diberikan masker gratis,juga diberikan tes antigen dan vaksin gratis. Dan kegiatan penyemprotan cairan Disinfektan ini akan rutin dilaksanakan,termasuk pada lokasi daerah Zona Kuning yang di Lokasi tersebut terdapat warga yang terpapar Covid-19,"ucap Ahmad Dahlan.

Sebutnya lagi,kegiatan penyemprotan yang sudah dilaksanakan hari ini dimulai dari jam 06.00 Wib sampai jam 14.00 Wib. Untuk kendaraan yang masuk kekota Tanjungbalai  dilakukan penyemprotan terdiri dari Roda 2 sebanyak 60 unit, Roda 4 sebanyak 50 unit, Mobil Bus 7 Unit dan Mobil Barang 10 Unit.

Selain penyemprotan disinfektan,petugas tenaga kesehatan pada Pos penyekatan juga melakukan tes antigen terhadap warga yang memasuki Kota Tanjungbalai. Dan  selama pelaksanaan tes antigen belum ada didapati warga yang Reaktif,ucap Ahmad Dahlan.

Dia juga menyampaikan himbauan dari Kapolres  kepada warga Tanjungbalai agar tetap melaksanakan Protokol Kesehatan.Seperti 5M ,yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dengan air bersih yang mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas/interaksi. Karena dengan melaksanakan protokol kesehatan sudah turut  mendukung program Pemerintah dan mencegah penyebaran virus Corona covid-19 di Kota Tanjungbalai,"pungkasnya. (Surya)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini