PWO Aceh Minta PT Medco Benar-benar Jalankan Hasil Kesepakatan

Sebarkan:


ACEH TIMUR
I Persatuan Wartawan Online (PWO) Aceh meminta kepada PT Medco untuk benar-benar menjalankan hasil sekepakatan yang telah di sepakati yang di mediasi oleh beberapa tokoh Aceh Timur termasuk diantaranya H Sulaiman, Senin (12/02/2021).

Hal ini  diungkap oleh Ketua PWO Aceh Hendrika Saputra, menurutnya setiap Kesepakatan yang sudah di sepakati harus benar-benar dijalankan termasuk iompesasi Rp.400 ribu perhari dalam masa pengobatan.

"Ini sudah mendapatkan hasil sepakatan yang merupakan etikat baik dari PT Medco dan masyarakat, namun kita harapkan kesepakatan ini jangan hanya tertulis saja akan tetapi harus di realisasikan, dan Insya Allah kita akan pantau Terus" ungkap pemuda asli Aceh Timur tersebut

Dia juga mengharapkan PT Medco untuk kedepan lebih teliti dalam bekerja sehingga tidak ada lagi kerusakan hingga menelan korban.

"Harapan kita untuk kedepan PT Medco Harus benar-benar memperhatikan kinerjanya sehingga tidak ada lagi korban jiwa berjatuhan" tutupnya

Hal senada juga di sampaikan sekertaris PWO Aceh T. Bahar, pihaknya menjelasakan kehadiran PT Medco harus memberikan kontribusi Kepada masyarakat khusnya Aceh Timur dan Aceh pada umumnya.

"Hadirnya PT Medco ke Aceh Timur harus memberikan kontribusi kepada masyarakat bukan memberikan kerugian yang menyebabkan konban berjatuhan" ungkap T.Bahar yang akrap disapa Kopral tersebut.(Said/ed)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini