Prajurit Yonif 123/Rajawali Jalani Rikkes Persiapan Satgas Pamtas RI-PNG di Papua

Sebarkan:


PADANGSIDIMPUAN |
Batalyon Infanteri 123/Rajawali mendapat kepercayaan dari komando untuk melaksanakan penugasan Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-PNG di Provinsi Papua.

Berbagai persiapan dilakukan, diawali dengan pelaksanaan pemeriksaan kesehatan (Rikkes) guna mengetahui kondisi kesehatan prajurit Yonif 123/Rajawali , sehingga dapat dinyatakan siap untuk melaksanakan penugasan, Padanngsidimpuan, Jumat, (09/04/2021).

Kegiatan rikkes dilaksanakan di mako Yonif 123/Rajawali. Sebanyak 450 personil mengikuti pemeriksaan kesehatan yaitu dari seluruh Kompi Jajaran Yonif 123/Rajawali.

Pasi Ops Yonif 123/Rajawali Lettu Inf Balowo Setyawan menyampaikan, bahwa pemeriksaan kesehatan ini dimaksudkan untuk mengetahui kesehatan para prajurit yang akan melaksanakan tugas Satgas Pamtas RI-PNG, adapun rikkes meliputi tensi darah, gigi, mata, EKG, pengambilan sampel darah dan urine, postur, rongent, kulit, THT dan Kesehatan Jiwa.

Adapun Tim Rikkes dari Kesdam I/BB akan mendata secara keseluruhan hasil dari pemeriksaan kesehatan guna sebagai panduan siap atau tidaknya prajurit yang akan melaksanakan tugas operasi.

Sementara itu Danyonif 123/Rajawali Letkol Inf Goklas P. Silaban. mengatakan, “Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memeriksa kesehatan prajurit Yonif 123/Rajawali  guna mengetahui kesiapan prajurit dalam rangka persiapan penugasan pengamanan perbatasan Indonesia–Papua New Guinea di Akhir tahun 2021”.

“Selain itu juga untuk mengetahui tingkat kesehatan prajurit, bila kondisi prajurit termonitor dengan baik maka pemeliharaan dan peningkatan terhadap tugas selama di Papua nanti diharapkan dapat berjalan dengan lancar," pungkasnya. (Syahrul)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini