Skandal Renovasi Gedung Puskesmas Birubiru, Kadis Kesehatan Deliserdang Bungkam

Sebarkan:


DELISERDANG |
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang dr Ade Budi Krista enggan memberi komentar terkait  proyek pembangunan gedung Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Birubiru yang dituding sejumlah warga sebagai proyek ajang korupsi.

Sementara Budi Barus selaku rekanan proyek saat dikonfirmasi awak media, Senin (23/11/2020) mengaku kalau proyek itu sudah dikerjakan sesuai dengan arahan konsultan. "Sudah dikerjakan sesuai dengan pengawasan konsultan," jawab Budi sembari mengatakan kalau dirinya sedang berada di Batubara.

Proyek renovasi Puskesmas Kecamatan Birubiru Kabupaten Deliserdang, yang dikerjakan CV Anugrah, bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2020 senilai Rp.2.066.000.000, ini sempat menjadi perbincangan sejumlah warga dan awak media karena terkesan dikerjakan amburadul dan terindikasi sebagai ajang korupsi.

Indikasi bobroknya pekerjaan rehab Puskemas Biru Biru itu, menurut Setia Ginting (56) tokoh pemuda Kecamatan Birubiru, salah satunya bahan material yang digunakan tidak sesuai. "Pasirnya bercampur tanah dan lumpur, jadi ketahanan bangunan ini sangat diragukan," kata Setia.

Lanjutnya, melihat ha itu dia dan beberapa warga sudah pernah menemui pekerja di lokasi dan meminta agar pihak rekanan menggunakan bahan material yang layak.

“Kita sudah berkali-kali menegurnya. Namun mereka tetap saja diam, bahkan mereka terus mencampur pasirnya dengan tanah lumpur. Kami berharap Pemkab Deli Serdang segera menindak rekanan nakal ini," ujar Setia Ginting.(Jassa)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini