Mendapat Restu Orang Tua Mencalon Kembali Wali Kota Tanjung Balai, Syahrial Ingin Tuntaskan Program yang Tertunda

Sebarkan:
Syahrial dan istri
TANJUNGBALAI | H.M Syahrial, SH, MH, sebuah nama yang tidak asing lagi bagi masyarakat Kota Tanjung Balai. Sosok Wali Kota yang dikenal masyarakat ini sangat hormat, patuh dan santun kepada kedua orang tuanya.

Pria kelahiran Tanjung Balai 17 Agustus 1988 ini merupakan anak ke 5 dari 6 bersaudara pasangan dari H.Zulkifli Amsar Batu Bara dan Hj.Salmah Saragih.

Ayah 2 anak dari istri tercinta Sri Silvisa Novita ini menjabat sebagai Wali Kota Tanjung Balai dari sejak 17 Februari 2016 hingga sekarang.

Mendapat restu dari kedua orang tuanya, Syahrial mencalon kembali sebagai Wali Kota Tanjung Balai Periode 2021-2025.

Berpasangan dengan Waris Thalib, seorang tokoh agama yang cukup dikenal masyarakat Tanjung Balai, dirinya bertekad menuntaskan seluruh program yang belum selesai terlaksana atau tertunda.

"Saya maju menjadi calon Wali Kota Tanjung Balai kemarin dari jalur independen berkat doa dari kedua orang tua saya. Dan untuk mencalon kembali periode kedua berkat mendapat restu dari kedua orang tua saya. Oleh karena itu, hormati dan sayangi orangtua mu, doa kedua orangtua kepada anaknya sama besarnya dengan berkah dari Allah SWT," ujar ketika berbincang dengan awak media, kemarin.

Dikatakan Syahrial, untuk meningkatkan perekonomian menuju masyarakat maju dan sejahtera, diperlukan peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pembangunan pendidikan yang berkualitas berbasis Iptek dan pembangunan infrastruktur serta peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

Syahrial merupakan seorang tokoh muda yang mengawali karir politiknya sebagai anggota DPRD Tanjung Balai. Tetapi ia hanya menjadi anggota DPRD selama 12 bulan, kemudian terpilih sebagai Wali Kota Tanjung Balai berpasangan dengan Drs. H Ismail.

Sebagai seorang Wali Kota, Syahrial sering terjun langsung di tengah masyarakat. Sehingga sosoknya yang masih muda ini sangat dekat dengan masyarakat, baik itu yang masih muda hingga dewasa.

Pada tahun 2018, Syahrial mulai merubah wajah Kota Tanjung Balai dengan menggoreskan tinta emas yang dinikmati seluruh komponen masyarakat dengan berbagai terobosan pembangunan infrastruktur bisa tercapai.

Dari mulai pembangunan drainase, kelanjutan pembangunan jalan lingkar utara yang merupakan akses utama menuju Pelabuhan Teluk Nibung dan renovasi Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah menjadi pusat rekreasi modern di Kota Tanjung Balai.

Hal yang menjadi dasar dan motivasi Syahrial membangun Tanjung Balai, karena merasa sebagai putra asli daerah, dia ingin Kota Tanjung Balai menjadi kota yang maju di Sumatera Utara bahkan Indonesia.

Selama kepemimpinan Wali Kota Syahrial, hanya sejumlah program yang terlaksana. Oleh kerena itu, dia bertekad menuntaskan seluruh program yang terkendala.

"Semoga dalam pencalonan saya untuk yang kedua kalinya ini direstui masyarakat. Saya mengharapkan doa dan dukungan dari masyarakat Tanjung Balai, agar keinginan dan tekad saya menuntaskan program-program saya demi kemajuan dan kemakmuran masyarakat, Amin," harap Syahrial. (Surya/Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini