Samurai Ajak Pemuda Gunakan Pola Pikir Positif dan Mandiri

Sebarkan:


SERGAI - Satuan Muda Rasional Serdang Bedagai (SAMURAI) merupakan akronim yang mempunyai pola pikir rasional dan bergerak di bidang pembaharuan pemuda dan sosial terlebih dalam wirausaha.

SAMURAI ini berdiri pada tanggal 11 maret 2020 oleh sekumpulan pemuda yang memiliki pola pikir rasional dibawah bimbingan Syafii Efendi selaku presiden OKI. Dalam hal ini untuk memberikan edukasi yang positif dengan pikiran rasional terhadap pemuda Serdang Bedagai.

Hal itu disampaikan Ketua Umum SAMURAI, Abdul Salim, S.Pd didampingi Sekretaris Fahmi Syahputra, S.Pd, Bendahara Andri Saragih, S.Pd serta pengurus saat menggelar Konferensi pers, bertempat di Kopi Literasi jalan Medan-Tebing Tinggi No.16 Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Sergai, Sumatera Utara, Kamis (2/7/2020).

Abdul Salim menjelaskan, SAMURAI ini dibentuk untuk mengajak para pemuda Sergai mempunyai pola pikir yang positif, serta memberikan pembinaan kepada anak muda dan pelajaran bagaimana menjadi pemuda yang mandiri dan wirausaha.
"Hari ini SAMURAI hadir untuk memotivasi anak muda ataupun yang putus sekolah untuk menjadi pemuda yang mandiri dan wirausaha," ujar Abdul Salim.

Abdul Salim menyebutkan, arah pergerakan dari SAMURAI ini ada tiga poin yaitu, pendidikan, kemanusiaan dan kewirausahaan. Jadi peranserta SAMURAI disini untuk memberikan pembinaan dan pelajaran kepada anak-anak muda bagaimana menjadi pemuda yang mandiri dan wirausaha.

Selain itu, SAMURAI juga merupakan wadah bagi para pemuda yang memiliki niat untuk mengembangkan kewirausahaan. "Kalau pemuda sudah memiliki integritas, maka dia sudah bisa menjadi mandiri sebagai wirausaha," kata Ketua SAMURAI.

Menurutnya, minat baca di Indonesia mendapat rangking ke 60 kebawah dalam catatan UNESCO, jadi kami hadir disini untuk meningkatkan leterasi atau minat baca kepada pemuda agar bisa menjadi wirausaha yang baik.

Walaupun usia SAMURAI ini masih baru, namun sudah memiliki akte notaris yang lengkap dan sudah mencakup di 9 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sergai, dan akan terus mengembangkan sayap dibeberapa kecamatan lainnya.

Adapun tujuan dibentuknya SAMURAI ini adalah menciptakan satuan muda yang mampu mandiri di tanah sendiri dan mampu menggunakan nalar secara rasional. Selain itu SAMURAI juga turut serta dalam menjaga nilai-nilai budaya yang ada di Tanah Bertuah Negeri Beradat.

"Target utama kami membina kemandirian para pemuda di Sergai, dengan menjalin kemitraan untuk membangun kerjasama dalam membina anak muda Serdang Bedagai menjadi wirausaha yang mandiri," pungkas Abdul Salim.

Dalam kesempatan itu, Andrian selaku bagian organisasi mengatakan, SAMURAI sudah membuat budidaya ikan Lela yang masih cakupan kecil antar rumah, jadi kami hanya budidaya dalam ember, tetapi kedepan kami akan terus melakukan yang lebih banyak.

"Saat ini sudah dilakukan bidang usaha konveksi di Kecamatan Tanjung Beringin, dan kami akan terus memberikan motivasi kepada anak muda untuk menjadi wirausaha yang mandiri," ungkap Andrian.

Sementara, Achyar, MSP sebagai Owner Kopi Literasi menuturkan, kita tetap menyambut baik keberadaan SAMURAI dengan kegiatan positif para pemuda, apapun bentuknya yang dapat membantu atau menggairahkan pemuda terkhusus di Serdang Bedagai untuk literasi.

Jadi, para anak-anak muda ini ada wadah nantinya yang bernilai positif kedepannya. "Pemuda tidak berbuat hal-hal negatif, apalagi banyaknya penyalahgunaan narkoba dimana-mana, dengan adanya wadah ini para pemuda dapat membangun Serdang Bedagai lebih mudah," ungkap Achyar.

Satuan Muda Rasional Serdang Bedagai (SAMURAI) juga memberikan beberapa buku bacaan kepada Owner Kopi Literasi agar para pecinta kopi dan pembaca dapat menumbuh kembangkan minat baca khususnya masyarakat Serdang Bedagai. (Hen).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini