UPDATE 5 APRIL, Positif dan PDP Covid-19 di Sumut Meningkat, Ini Jumlahnya..

Sebarkan:
MEDAN - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kembali menginformasikan perkembangan terkini jumlah pasien Virus Corona (Covid-19) di Sumut.

Berdasarkan data yang dihimpun, Minggu (5/4/2020) sore, jumlah pasien positif Covid-19 sebanyak 56 orang. Jumlah itu mengalami kenaikan 17,8% dibandingkan hari sebelumnya.

Sementara, untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) mengalami penurunan sekitar 4,2%, menjadi 3638 orang. Lalu, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) mengalami peningkatan 4% menjadi 122 orang.

Kemudian, jumlah pasien yang sembuh dari positif Covid-19 tercatat 1 orang. Informasi, 1 orang tersebut adalah seorang dokter di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik.

Juru Bicara Tim Gugus Penanganan Covid-19 Provinsi Sumut Mayor Kes dr Whiko Irwan, Minggu (5/4/2020) sore) sore, menyampaikan bahwa penyebaran Covid-19 di wilayah Sumut masih terus berlangsung.

Whiko menyarankan agar masyarakat Sumut memberlakukan status tanggap darurat, agar dapat memutus mata rantai penularan Covid-19.

"Tanggap berarti kita merespons secara aktif, melakukan upaya-upaya pencegahan secara aktif oleh seluruh lapisan masyarakat sehingga rantai penularan dapat diputus," pungkasnya. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini