Balon Kada Binjai, P.Siantar dan Labusel Sampaikan Visi-Misi di Partai Demokrat

Sebarkan:
DIABADIKAN:Balon Walikota dan Wakil Walikota Binjai,Hj.Lisa Andriani Lubis dan H.Sapta Bangun,SE diabadikan bersama Plt Ketua DPD Partai Demokrat Sumut , Herri Zulkarnain ,Sekretaris Hj.Melizar Latif dan lainnya usai menyampaikan visi-misinya.

MEDAN-Sejumlah bakal calon (Balon) kepala daerah (kada) yang ikut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di 3 kabupaten/kota di Sumatera Utara (Sumut) yang mendaftar ke Partai Demokrat menyampaikan visi-misinya di Kantor DPD Partai Demokrat Sumatera Utara(Sumut) ini, Jumat (20/3/2020).

Balon Kepala daerah tersebut yakni untuk Pematangsiantar Asner Silalahi/Susanti Dewani, Ismail Sikumbang,SH dan Binsar Situmorang. Untuk balon kepala daerah Binjai Hj.Lisa Andriani Lubis/H.Sapta Bangun , DR.Suherdi dan Sampe Tua Ginting.

Sementara Timbas Tarigan dan Juliadi berhalangan hadir dan kemungkinan pada Selasa mendatang. Dan untuk Labuhanbatu Selatan (Labusel), balon Wakil Bupati Ferri Dalimunthe. 

Penyampaian visi-misi yang dipandu moderator Jesayas Tarigan dengan panelis Ir.Bangun Tampubolon,M.Si dan DR.Masdar Limbong disampaikan para balon kepala daerah dihadapan pengurus DPD Partai Demokrat Sumut, pengurus DPC Partai Demokrat kabupaten/ kota, anggota Fraksi Demokrat dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya pada pembukaan acara visi-misi , Plt Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, Herri Zulkarnain menyebutkan, visi-misi digelar sesuai tahapan/petunjuk pelaksanaan (juklak) DPP Partai Demokrat agar dalam penjaringan, balon kepala daerah di 23 kabupaten/kota diwajibkan untuk menyampaikan visi-misi.

Karenanya, Herri berharap agar, Tim Penjaringan Pilkada DPD Partai Demokrat Sumut bekerja dengan baik sesuai aturan,sehingga nantinya calon kepala daerah yang diusung Partai Demokrat di 23 kabupaten/kota di Sumut bisa menang dan diterima masyarakat.

Herri yang didampingi Sekretaris DPD Partai Demokrat Sumut,Hj.Melizar Latif, Wakil Ketua, Soekirmanto, wakil sekretaris Saut P Gurning dan pengurus lainnnya seperti Masdar Limbong, Bangun Tampubolon, Jesayas Tarigan, Maju Manalu, Ika Wahyuni Fitri,Zulkifli, Ristawaty,Lily Siregar, Jonni Naibaho, Yutha Nalurita,Harri Dermawan, Atika Sunarto,Juli Irfiyanti ,Frida Tetty dan lainnya.

 Herri menambahkan , penyampaian visi-misi dihadapan kader Partai Demokrat dan tokoh masyarakat merupakan salah satu syarat bagi balon untuk mendapatkan rekomendasi menjadi calon kepala daerah yang diusung Partai Demokrat nantinya di Pilkada serentak 23 September 2020 mendatang.

Setelah penyampaian visi misi , DPD Partai Demokrat kata Herri dan Melizar Latif akan menyerahkan para Balon tersebut kepada Lembaga Survey Nasional untuk dilakukan survey dan disampaikan kepada publik untuk mendapat masukan dan penilain dari masyarakat.

Hasil visi-misi, survey serta penilaian masyarakat tersebut nantinnya kata Herri Zulkrnain akan disampaikan kepada Ketua Umum DPP Partai Demokrat. Selanjutnya Ketua Umum akan memberikan rekomendasi atau surat tugas kepada calon kepala/wakil kepala daerah yang dihunjuk untuk mencari pasangannya atau partai pengusung lainnya.
 "Artinya, siapa yang menjadi calon kepala/wakil kepala daerah yang diusung Partai Demokrat merupakan keputusan Ketua Umum DPP Partai Demokrat", kata Herri Zulkranain Hutajulu. 

Penyampaian visi-misi para balon yang mendaftar ke Partai Demokrat dilaksanakan selama 4 hari, Jumat, Sabtu,  Senin hingga Selasa 24 Maret 2020 mendatang.

 Sementara untuk penyampaian visi-misi pada Sabtu(21/3) hari ini akan dilakukan para balon kepala daerah dari Kepulauan. (r/ka)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini