Peduli Penghijauan, Jajaran Polsek Bilah Hulu Lakukan Penanaman Pohon

Sebarkan:


LABUHANBATU – Kapolsek Bilah Hulu AKP ST Panggabean SH, memimpin pelaksanaan Program Kapolri terkait Polri peduli penghijauan yang direalisasikan dengan melakukan penanaman pohon dilingkungan Mapolsek Bilah Hulu. Jum'at (10-01-2020).

Ada beberapa jenis pohon yang ditanam disekitar mako Polsek Bilah Hulu, antara lain pohon durian 20 batang, pohon mangga 20 batang, pohon jambu air 20 batang, pohon jambu batu 20 batang, pohon rambutan 20 batang, pohon klengkeng 10 batang, pohon matoda 10 batang, pohon mahoni 80 batang, sehingga total sebanyak 200 batang pohon.

Kapolsek mengawali giat penanaman pohon di susul oleh Camat Bilah Hulu, Danramil Bilah Hulu, dilanjut Waka Polsek, para kanit beserta anggota dilahan yang sudah disiapkan.

Program penanaman pohon oleh personil Polsek Bilah Hulu beserta Muspika merupakan Tindak Lanjut Program Bapak Kapolri yg di tindak lanjuti secara serentak oleh polsek dan jajaran.

“Seluruh kegiatan penanaman pohon yg kita laksanakan hari ini berjalan aman dan lancar berkat kerjasama dan kekompakan personil Polsek Bilah Hulu guna mendukung program pimpinan untuk menjaga dan melestarikan lingkungan,” kata Kapolsek.

Program penghijauan di harapkan dapat terus terlaksana khususnya generasi sekarang dan kedepannya demi menjaga agar lingkungan tetap aman dan sejuk serta terhindar dari dampak kerusakan," Jelas Kapolsek.

Tampak hadir dalam acara ini, Kapolsek Bilah Hulu beserta Jajaran, Camat Bilah Hulu Hamdy Erazona Siregar, Danramil Bilah Hulu Kapten Inf.Hotman Sipahutar, APK PTPN III Utara Jimmi Tarigan, APK PTPN III Selatan Reza, Elemen Masyarakat H.Polma Tambunan. (Husin)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini