Diterpa Banjir Bandang, Anggota DPRD SU Kunker ke Desa Hatapang

Sebarkan:

LABURA : Anggota DPRD Sumut asal Labura, Zeira Salim Ritonga bersama Komisi B DPRD SU melakukan kunjungan kerja ke Desa Hatapang Kec.NA IX-X Kab.Labura terkait banjir bandang yang terjadi beberapa pekan lalu.

Zeira mengungkapkan banjir bandang tersebut ada indikasi dengan aktivitas logging/penebangan kayu di wilayah tersebut. 

Kunjungan Komisi B DPRD SU ini untuk melihat langsung dampak banjir bandang di Desa Hatapang Kab.Labura yang terindiksi ada hubungannya dengan aktivitas Logging di wilayah tersebut.

"Saya bersama  rekan-rekan Komisi B menerima masukan keluh kesah tentang sebelum dan sesudah kejadian Banjir bandang yg menimpa kampung Mereka. Kayu kayu besar hasil aktivitas Logging tampak terlihat melintang di halaman rumah dan sekitar aliran sungai yang waktu kejadian terbawa Arus," ujarnya.

Dikatakannya, Komisi B terus mendorong agar dilakukannya Investigasi dengan membentuk Pansus Hutan agar menemukan titik terang asal muasal kejadian.

"Komisi B mendesak agar aparat hukum terkait agar melakukan Action dengan membuat team untuk secara spesifik memanggil serta memeriksa orang orang atau korporasi  yang dinyatakan bertanggung jawab atas penggundulan hutan di Desa hatapang Kab.Labura," pungkasnya.

24 januari 2020 #Mendengardanbekerja, "tulis Zeira" dalam laman postingan FB nya.- (syahruddin dsp). 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini