Pelayan MCS Keliling Permudah Peserta Ganti Kelas Rawat

Sebarkan:

Padang Lawas - Meski cuaca diguyur hujan, Warga Huta Lombang, Lubuk Barumun Kabupaten Padang Lawas begitu antusias menyambut kedatangan Mobile Customer Service (MCS) BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan yang sedang berkunjung di daerah itu.

Tampak Guyuran hujan ringan baru saja berhenti membasahi Kelurahan Huta Lombang, Lubuk Barumun, Kabupaten Padang Lawas. Jalanan masih terlihat basah tergenang air hujan dan banyak payung terkembang di sepanjang jalan, hal ini menandakan antusiasnya masyarakat.

Sampai hari mulai siang dan lalu lintas masih tampak sepi, namun beberapa warga ramai berkumpul memegang selebaran warna-warni di pinggir jalan. Rupanya Mobile Customer Service (MCS) BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan sedang berkunjung hari itu.

Warga Kelurahan Huta Lombang yang didominasi oleh ibu-ibu ini, sangat antusias mendengarkan penjelasan demi penjelasan dari petugas MCS. Setelah ramai menjadi bahan perbincangan di jagad media sosial Twitter melalui hastag #BPJSJemputBola dan #BPJSPraktis, belakangan diketahui BPJS Kesehatan tengah mengoptimalkan pelayanan perubahan kelas rawat terintegrasi dengan MCS ini.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan, Lenny Marlina T. U. Manalu mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program layanan BPJS Kesehatan yang bertajuk MCS Goes to Village, yaitu menyambangi secara langsung masyarakat yang berada di desa-desa maupun di kelurahan yang secara geografis sulit mengakses kantor BPJS Kesehatan.

“Sama seperti pelayanan di Kantor Cabang, MCS menawarkan pelayanan lengkap administrasi kepesertaan BPJS Kesehatan Mulai dari pendaftaran peserta baru, pencetakan kartu peserta, perubahan data kepesertaan seperti pindah fasilitas kesehatan, perubahan kelas perawatan, penambahan anggota keluarga, pemberian informasi dan pengaduan,” Jelas Lenny,

Usai mendengarkan sosialisasi dari petugas MCS, beberapa warga terlihat meninggalkan lokasi, kembali kerumah untuk melengkapi dokumen yang tertinggal. Warga lain yang berkasnya telah dinyatakan lengkap diarahkan untuk menunggu giliran, sementara petugas dengan sigap mendata keperluan setiap warga.

Salah satu peserta yang datang dan ingin memanfaatkan pelayanan MCS adalah Rosmaina, kepada metro-online mengatakan, Sebelumnya ia telah mendengar perihal Pemerintah akan menyesuaikan iuran program JKN-KIS pada bulan Januari 2020 mendatang. Sehingga ia berencana akan melakukan perubahan kelas perawatan keluarganya dari kelas II ke kelas III.

“Harus sudah kita persiapkan jauh-jauh hari. Beruntung lah ada MCS, sebelum Januari 2020 sudah bisa pindah kelas kami. Saya dengar cukup jauh naik iurannya, tapi yang penting pelayanannya semakin bagus kedepannya,” ungkap Rosmaina.

Pelayanan MCS BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan akan terus berkeliling ke berbagai daerah di wilayah Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel). Menurut informasi yang beredar, pekan depan MCS akan hadir di Kota Padangsidimpuan. Diantaranya di Kelurahan Wek V, Kelurahan Borgot Topong, dan Kelurahan Padangmatinggi Lestari. (Syahrul)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini