Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Joget dan Duet Bersama Siswi SMA N 5 Sidimpuan

Sebarkan:
Saleh Partaonan saat menyerahkan bantuan satu unit perangkat Laptop kepada Kepala SMA Negeri 5 Padangsidimpuan, Zul Sahlan Siregar, S. Pd, M. S
Padangsidimpuan|Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, DR. H. Saleh Partaonan Daulay, SS, M. Ag, MM ternyata pandai menyanyi apalagi duet. Saat di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 5 Padangsidimpuan, Saleh Partaonan mempersembahkan salah satu lagu khas Tapsel berjudul Ikan Cuccut dengan bergoyang duet bersama salah seorang siswi Kelas X di SMA N tersebut.

Duet tersebut berlangsung usai Saleh Partaonan memaparkan materi terkait Generasi Berencana (GenRe) dalam acara Sosialisasi dan Pengembangan Program Keluarga Berencana yang digelar Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara bekerjasama dengan pihak Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dalduk & KB) Kota Padangsidimpuan di SMA Negeri 5 Padangsidimpuan, Kamis (28/03/2019) siang.

Pada paparannya saat memberikan materi tersebut, Saleh Partaonan mengatakan, remaja Indonesia saat ini telah mencapai angka 66 juta di Indonesia atau 37 persen dari jumlah penduduk. Artinya persoalan yang dihadapi bangsa sangat pelik, mulai dari daya tampung di perguruan tinggi dan daya saing di pasar kerja.

“Sungguh pelik persoalan yang dihadapi bangsa ini sekarang, itu belum pada dua tahun atau lima tahun mendatang. Itu makanya, dari sekarang siswa-siswi SMA N 5 Padangsidimpuan dituntut mampu membuat rencana sendiri agar tidak menjadi beban pihak lain nantinya,” kata Saleh Partaonan.

Menurutnya, berkaitan dengan hal di atas, Generasi Berencana (GenRe) itu harus membuat perencanaan study, merencanakan pembiayaan study, membuat perencanaan kehidupan untuk berhasil menapak masa depan.

Dia mengingatkan, lima transisi kehidupan itu yang harus dicamkan, terdiri dari berpendidikan setinggi-tingginya, mencari kerja, berumah tangga (menikah), bermasyarakat dan berpola hidup sehat merupakan mekanisme mempersiapkan diri para remaja di era yang semakin pesat sekarang ini.

“Perlu kita ketahui bahwa saat ini sudah mencapai angka 5 juta kelahiran setiap tahun di Indonesia. Suatu jumlah yang sangat signifikan. Ini menuntut masyarakat kita terutama golongan remaja agar mulai dari sekarang jadikan diri sebagai insan-insan kreatif yang mampu bersaing,” katanya mengingatkan bahwa orang berselancar di facebook misalnya, sudah bermanfaat, lalu apakah para siswa yang sudah punya facebook telah mampu mengambil manfaat dari media sosial yang satu itu ? Ini perlu menjadi perhatian, karena setiap detik orang sekarang berbisnis melalui medsos itu.

Kepala SMA Negeri 5 Padangsidimpuan, Zul Sahlan Siregar, S. Pd, M. Si pada kesempatan itu menyambut baik adanya kegiatan BKKBN Provinsi Sumut dan Dinas Dalduk & KB Kota Padangsidimpuan sebagai kegiatan yang bertujuan untuk memotivasi kalangan siswa untuk berpikir mandiri.

“Acaranya sangat pas, ada kegiatan BKKBN. Kami menyambut baik kedatangan anggota DPR RI dalam rangka sosialisasi dan Pengembangan Program seperti ini,” katanya di depan Sekretaris Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara, Yusrizal Batubara, S. Sos dan Sekretaris Dinas Dalduk & KB Kota Padangsidimpuan, Maragongna Harahap, SH itu. (mdn-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini