Kapolrestabes Medan dan PJU Lakukan Tes Urine

Sebarkan:
MEDAN-Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Dadang Hartanto SH SIK MSi, Waka Polrestabes AKBP Bagus Suropratomo Oktobrianto, Pejabat Utama (PJU) Polrestabes Medan, diantaranya para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek dan Wakapolsek jajaran, melakukan tes urine, di Rupatama Mapolrestabes, Senin (10/9).

Urkes Bag Sumda dibantu personil Propam memberikan botol kecil kepada Kapolrestabes, Waka Polrestabes, PJU dan Kapolsek serta Wakapolsek jajaran.

Selanjutnya secara bergantian masuk ke kamar mandi dikawal personil Propam. Botol kecil berisikan urine selanjutnya diserahkan kepada Urkes Bag Sumda. Dari hasil tes urine seluruhnya dipastikan negatif mengandung narkoba.

Kasi Propam Kompol M Arifin mengatakan bahwa tes urine tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilakukan.
"Kegiatan ini dipimpin langsung Wakapolrestabes. Peserta tes urine mencapai 30, termasuk dua diantaranya Bapak Kapolrestabes dan Waka Polrestabes. Seluruhnya bersih dari narkoba," ujar Arifin.

Selain bawahan, Propam dan Urkes Bag Sumda juga rutin memeriksa tes urine terhadap pimpinan Polrestabes dan PJU. Dan hasil urinenya tetap negatif mengandung narkoba. (jo)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini