Infrastruktur Tak Layak, Jonita : Pemko Binjai Harus Perhatikan Pembangunan Pasar Tavip

Sebarkan:
BINJAI-Buruknya infrastruktur Pasar Tavip Kota Binjai yang banyak dikeluhkan pedagang membuat sejumlah kalangan termasuk Anggota DPRD Kota Binjai angkat bicara.

Jonita Agina Bangun, salah satu anggota DPRD Kota Binjai dari Fraksi Hanura mengatakan, hingga saat ini, insfrastruktur Pasar Tavip Binjai terlihat kurang memadai dan banyak mengalami kerusakan.

"Kita lihat saja seperti bangunan jalan menuju ke pasar tersebut, terlihat kumuh dan becek. Kalau kondisinya begini, pasti banyak warga yang enggan ke mari untuk belanja karena kondisi jalan yang tak layak," ujarnya, Rabu (12/9/18).

Jonita meminta agar Pemerintah Kota Binjai untuk lebih memperhatikan kondisi infrastruktur pasar yang ada di Kota Binjai terutama Pasar Tavip Binjai yang banyak menciptakan lowongan pekerjaan bagi warga Binjai.

"Kita harap Pemko Binjai segera memperbaiki akses jalan dan infrastruktur yang ada di Pasar Tavip. Terutama bangunan yang hingga saat ini banyak terbengkalai.

"Banyak bangunan yang terbengkalai, sehingga terkesan sia-sia. Padahal, Pasar Tavip ini merupakan aset terbesar untuk mengurangi angka pengangguran yang ada di Kota Binjai," paparnya.(hendra)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini