Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut Tiba di Bandara Kualanamu

Sebarkan:
SUMUT-Usai dilantik oleh Presiden Jokowidodo, Rabu (5/9/18) kemarin, akhirnya, Gubernur Sumatera Utaraterpilih Edy Rahmayadi dan Wakilnya Musa Rajeksah tiba di Bandara Kualanamu Internasional, Kamis (6/9/18).

Kedatangang gubernur dan wakil gubernur Sumut periode 2018-2023 ini disambut oleh warga yang sejak pagi telah menunggu kedatangan mereka.

Setelah keluar dari terminal kedatangan domestik Bandara Kualanamu, Edy Ramayadi dan Musa Rajeksah yang didampingi istri langsung disambut dengan peragaan pencak silat dan tarian etnis.

Gubernur dan wakil gubernur yang kini akan memimpin Provinsi Sumatera Utara tiba dibandara Kualanamu dengan mengenakan teluk belanga yang merupakan busana kebesaran suku Melayu

Ratusan warga masyarakat dan pengunjung bandara menyambut kedatangan gubernur dan wakil gubernur Sumatera Utara  terpilih priode 2018-2023 dengan sangat antusias.

Dalam penyambutan gubernur dan wakil gubernur Sumatera Utara yang baru ini, terlihat dihadiri beberapa elemen masyarakat dan partai pengusung parpol serta ratusan pelajar yang sejak pagi sudah hadir untuk menunggu kedatangan Edy Ramayadi dan Musa Rajeksah.

Dalam keterangannya, Edy Ramayadi mengatakan dirinya akan melakukan sujud syukur sebelum mengawali pemerintahan di Sumatera Utara dan mengucapkan terima kasih kepada  seluruh masyarakat yang telah memberi amanah kepadanya untuk memimpin Provinsi Sumatera Utara dalam lima tahun kedepannya.

“Saya akan sujud syukur dan saya sangat berterimakasih sekali kepada masyarakat Sumatera Utara yang telah memilih dan mempercayai saya menjadi pemimpin di Sumatera Utara ini. Saya akan terus berusaha memberikan yang terbaik untuk Sumut,” jelasnya.

Gubernur dan wakil serta rombongan meninggalkan bandara Kualanamu menuju kerumah dinasnya untuk melaksanakan acara tepung tawar  dan sorenya dijadwalkan akan bertemu dengan seluruh satuan perangkat daerah Pemprov Sumatera Utara.(dra)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini