Pemkab Asahan Ikut Meriahkan Malam Tahun Baru

Sebarkan:
Wakil Bupati Asahan H Suray BSc menyerahkan bingkisan Tahun Baru kepada Kasat Lantas Polres Asahan AKP Hendrik Aritonang 



Ribuan masyarakat Asahan tumpah ruah di jalanan kota Kisaran menanti momen malam pergantian tahun dengan berbagai kegiatan, berlangsung meriah dan suasana tetap kondusif.

Hal itu dikatakan kasat lantas Polres Asahan AKP Hendrik Aritonang, Senin dini hari (1/2) sekitar pukul 00.00 Wib di halaman Kantor Satuan Lalulintas Jalan HOS Cokroaminoto Kisaran usai memantau situasi menjelang malam pergantian tahun, “suasananya berlangsung meriah, masyarakat tampak antusias menanti momen malam pergantian tahun dengan berbagai kegiatan dan situasinya tetap kondusif,”ujarnya.

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang bisa mejaga suasana tetap kondusif, “malam ini tanpa petasan, namun untuk kembang api dalam ukuran tertentu masyarakat diperbolehkan menggunakan,”tambahnya.

Ditempat yang sama, Wakil Bupati Asahan H Surya BSc yang ikut memantau jalannya malam pergantian tahun bersama Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Asahan menyampaikan selamat tahun baru 2018 bagi seluruh masyarakat Asahan, semoga di tahun ini akan lebih baik dari tahun sebelumnya.

Pada kesempatan yang sama Wakil Bupati juga menyerahkan bingkisan tahun baru kepeda personil pengamanan yang sudah ikut terlibatkan mengamankan jalannya momen malam pergantian tahun.(rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini