Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Dengan Bupati Asahan

Sebarkan:
[caption id="attachment_79956" align="aligncenter" width="1024"] Bupati Asahan Saat membacakan pidato
[/caption]

Bupati Asahan Drs. H. Taufan Gama Simatupang, MAP menggelar silaturahmi dan buka puasa bersama dengan Alim Ulama, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA), Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Se-Kabupaten Asahan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Asahan, Senin (29/5/2017) malam.

Dalam pidatonya Bupati Asahan meminta kepada seluruh camat, perangkat kecamatan, dan Unit Pelayanan Teknis (UPT) Kecamatan dapat memberikan pelayanan kepada tim Safari Ramadhan dalam menentukan tempat yang akan di kunjungi oleh tim safari.



Kepada para ustadz beliau berharap dalam tausiyah safari Ramadhanya, sampaikanlah tausiyah yang bersifat damai, mengikat persatuan dan kesatuan, menghargai keberagaman, tausiyah yang cinta kepada Allah dan syariat-syariat islam, sehingga tercipta kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Asahan.



Diakhir pidatonya Bupati Asahan berpesan untuk meningkatkan zakat, infak dan sodakohnya agar lebih baik lagi dari tahun yang lalu.(rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini