Pemkab Samosir Sambut Pj Bupati

Sebarkan:
[caption id="attachment_42280" align="aligncenter" width="300"]Antony Siahaan resmi jadi Pj Bupati Samosir Antony Siahaan resmi jadi Pj Bupati Samosir[/caption]

Kadis Perhubungan Provinsi Sumatera Utara, Anthony Siahaan mengadakan temu sambut dengan warga Samosir pada Senin, (25/10) di Rumah Dinas Bupati Samosir. Seperti diketahui, dianya kini mengemban tugas sebagai Penjabat Bupati Samosir dalam rangka masa transisi hingga proses tahapan pilkada 2015 tuntas.
Mangindar Simbolon, mantan Bupati Samosir periode 2010- 2015 mengucapkan selamat datang kepada Antoni Siahaan yang tak asing lagi bagi warga Samosir. Selama ini, katanya, Antony adalah sosok yang telah banyak membantu perbaikan dermaga di kawasan Danau Toba. “Selama ini kami sering berkomunikasi dalam perbaikan kawasan Danau Toba,” ujarnya.

Mangindar Simbolon menambahkan, Pilkada Samosir memiliki partisipasi yang tinggi sehingga di harapkan Penjabat Bupati harus pintar - pintar menentukan sikap dengan memiliki independen, bahwa kabupaten Samosir ini memiliki visi dan misi kabupaten Pariwisata. Geopark Kaldera Toba menjadi prioritas kabupaten ini, karena ada dua tahun lagi kesempatan kabupaten Samosir menjadi daerah Kaldera Toba dari Unesco.

Kapolres Samosir, AKBP. Eko Suprianto dari forum komunikasi pimpinan daerah ( FKPD) menyampaikan salam selamat datang untuk penjabat Bupati Samosir Antoni Siahaan. “Sebelumnya sudah dua kali bertemu. Tetapi selama ini saya kenal penjabat bupati ini cukup responsif,” katanya.

Penjabat Bupati Samosir, Anthony Siahaan mengucapkan salam kenal kepada seluruh rakyat Samosir melalui SKPD - SKPD yang ada. “Saya tidak asing lagi di sini. Semoga kita bisa melaksanakan tugas bersama-sama,” katanya.

Terkait pilkada, dia berharap dapat terlaksana dengan aman dan kondusif. “Kepada kandidat dan penyelenggara pemilihan dan seluruh masyarakat agar dapat menyelenggarakan dengan baik serta menjaga netralitas aparatur sipil negara agar senantiasa menjaga netralitas kita,” harap Antony.(sam-1)

 
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar