Kapolres Simalungun dan Kapolsek Serbelawan Gencar Cegah Stunting

Sebarkan:


SIMALUNGUN| Penanganan dan mencegah stunting (kurang gizi), Polres Simalungun dan Polsek Jajaran gencar melakukan Pembagian Makanan Tambahan (PMT) kepada ratusan anak asuh di 18 desa sebagai Zona Prioritas Intervensi Stunting se-Kabupaten Simalungun.

Kapolres Simalungun AKBP Ronald Fredy Christian Sipayung SH S.Ik MH didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun Ny Erika Ronald Sipayung menggelar giat PMT di Puskesmas Silau Malaha, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun. Rabu (5/4/2023) sekira pukul 10:30 WIB.

"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat dengam memberi makanan tambahan untuk pencegahan dan penanganan stunting". Kata Kapolres.

"Melalui program ini diharapkan masyarakat merasakan kehadiran Polri sebagai penolong masyarakat guna membangun tingkat Kepercayaan terhadap Institusi Polri dengan peningkatan komitmen dan kapasitas stakeholder dalam meningkatkan, melindungi dan mendukung pemberian ASI dan MPASI serta dapat berperan aktif mengajak ibu hamil,ibu dan anak balita ke Posyandu. 

"Dengan Program ini Polri juga Ikut mempromosikan dan melaksanakan pola hidup bersih dan sehat dilingkungannya serta dapat membantu tenaga kesehatan dalam mendampingi ibu hamil atau penanganan balita kurang gizi dalam rangka pencegahan Stunting". Ujar Kapolres.

Dipaparkan Kapolres. "Seluruh Kapolsek sejajaran Polres Simalungun juga melaksanakan kegiatan Pembagian Makanan Tambahan ini kepada anak anak diwilayah masing masing". Tandas Kapolres.

POLSEK SERBELAWAN

Hari yang sama, Rabu (5/4/2023) sekira pukul 09:00 WIB. Polsek Serbelawan dipimpin AKP Abdullah Yunus Siregar dan jajaran bersama Kepala Puskesmas Serbelawan dr Juliyanti Sipahutar dan staff melakukan cek Stunting dan Pembagian Makanan Tambahan (PMT) kepada enam (6) anak balita di Desa Bahung Huluan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun.

Dikatakan Abdullah Yunus. Dalam penanganan dan pencegahan stunting diwilayah hukum Polsek Serbelawan, pihaknya melakukan pengecekan langsung terhadap anak yang dinyatakan Stunting sesuai data bulan AgustusTahun 2022 seperti melakukan penimbangan - pengukuran berat serta meberikan makanan tambahan bagi balita Stunting.

"Setelah dilakukan penimbangan, pengukuran tinggi berat badan terhadap balita  terdata Stunting, sudah mengalami peningkatan pada berat dan tinggi Badan". Ujar Kapolsek.

Masih kata Kapolsek. Berdasar keterangan Puskesmas Serbalawan bahwa untuk Data Stunting bulan Agustus tahun 2022 di Kecamatan Dolok Batu Nanggar ada 8 (delapan) balita terdata Stunting  tetapi 2 (Dua) balita  sudah berusia lebih 5 tahun tidak dikatakan Stunting sehingga hanya ada 6 (enam) Balita yang Terdata Stunting dengan hitungan 13,8 Persen sehingga untuk Kecamatan Dolok Batu Nanggar dapat dikatakan  Lokus Stunting (Lokasi Fokus).

Dalam hal ini Polres Simalaungun melalui Polsek Serbalawan memberikan bantuan Program Penanganan Stunting Polres Simalungun dengan memberi berupa asupan gizi berupa susu SGM 900 gram/anak dan Telur sebanyak 30 butir untuk menambah berat badan dan tinggi badan". Sebut AKP Abdullah Yunus Siregar. (Bay/OS)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini