Personel Polsek Delitua Dibantu Media Berhasil Menghalau Tahanan Pembuat Onar

Sebarkan:



DELITUA |
Personil Polsek Delitua Polrestabes Medan dibantu dengan rekan media grup Polsek Delta, berhasil menghalau tahanan yang membuat Keonaran.g sengaja membuat keonaran di Mapolsek Delitua, Minggu (11/7/2021) Sekira pukul 22.00 wib.

Informasi yang diterima dari pihak kepolisian menjelaskan, kalau saat itu petugas membawa beberapa tahanan yang sedang sakit ke ruang SPKT untuk dilakukan pengobatan. Dan setibanya diruang SPKT salah satu tahanan mendobrak kaca pintu ruang SPKT itu hingga pecah, dan pelaku di ikuti tahanan lainya langsung berusa kabur keluar dari Mako Polsek Delta.

Aksi keonaran para tahanan langsung dicegah oleh personil piket jaga malam itu, dan dibantu oleh para rekan media berhasil menghalaunya.

Kapolsek Delitua AKP. Zulkifli Harahap,SH ketika dikonfirmasi membenarkan terkait adanya para tahanan yang membuat keonaran di Mapolsek Delitua.

" Iya bener, ada beberapa tahananan yang ingin membuat kericuhan dan keonaran saat dilakukan penanganan pengobatan didalam tahanan Polsek Delitua. Dan tahanan yang membuat keonaran itu diprakarsai salah satu tahanan berinitial 'B' yang terlibat kasus Narkotika," Jelas Kapolsek.

Lanjut Kapolsek, kalau tahanan yang sengaja membuat keonaran itu berhasil dihalau oleh personil dan dibantu oleh rekan-rekan media yang kebetulan pada malam itu masih bertugas meliput di Mapolsek Delitua. "  Sekarang para tahanan itu sudah kita jebloskan lagi ke Sel tahanan," Terang AKP. Zulkifli. (Jassa)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini