PMI Paluta Meggelar Aksi Galang Dana untuk Korban Bencana Alam di Sumut dan Aceh

Sebarkan:




PALUTA
| Palang Merah Indonesia (PMI), Kabupaten Padang lawas Utara (Paluta) turun ke jalan dalam rangka penggalangan dana untuk korban banjir di sejumlah daerah di Sumatera Utara (Sumut) dan Aceh.

Titik penggalangan dana itu dilakukan di dua titik tepatnya di Jalan Raya Gunung tua simpang Portibi, Simpang Hajoran, Kecamatan Padang Bolak, Senin (7/12/2020)

Dalam aksi penggalangan dana tersebut, relawan PMI bersama PMR dan KSR tampak mengenakan atribut sambil menenteng kardus bertuliskan peduli bencana banjir .

Pelaksana Ketua PMI Paluta Tohong Pangondian Harahap disela sela kegiatan mengatakan penggalangan dana ini dilakukan PMI Paluta membantu saudara – saudara di Medan, Deli serdang dan Aceh yang terkena bencana banjir.Dalam aksi ini,  melibatkan relawan dan simpatisan PMI maupun PMR sebanyak 50 orang. 

“Kami PMI turun dengan aksi nyata peduli dan simpati terhadap saudara kita yang ditimpa musibah banjir maka dari itu kita PMI bergerak turun ke jalan demi mengumpulkan pundi – pundi rupiah untuk meringankan beban saudara kita yang tertimpa musibah,” tegas Tohong diamini Kordinator Syahrul dan rekan lainnya.

Selain sasarannya masyarakat pengendara yang melintas di jalan utama, PMI Paluta direncanakan akan menggelar dor to dor ke intansi negeri atau swasta.

" Aksi penggalangan dana selanjutnya akan berkelanjutan dan direncanakan akan digelar dor to dor ke intansi negeri atau swasta.Semoga gerakan peduli bencana banjir, kami dapat sedikit meringankan beban saudara saudara kita yang terkena musibah,” ungkapnya

Disamping penggalangan dana, PMI Paluta,  mengampanyekan program “Ayo Pakai Masker,Jaga jarak Aman dan Cuci tangan pakai sabun. (GNP/Ginda)



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini