Pejuang Bravo 5 Dpc Labuhanbatu Peduli Kemanusiaan

Sebarkan:


LABUHANBATUPejuang Bravo  Lima DPC Labuhanbatu di bawah pimpinan Indramono yang sering disapa Incun bersama pengurus lainnya menjenguk nenek Legiyem (60) di kediamanya di Dusun Sukamaju Desa kampung Dalam Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara pada Jumat (2/10/2020). 


Kedatangan pengurus Bravo Lima menjenguk nenek Legiyem  yang terbaring sakit hampir satu tahun di tempat tidur reot akibat terjangkit Hematuria akut hingga kakinya membusuk sudah hampir sembilan bulan.

Selain itu, janda yang tinggal  bersama anaknya ini juga mengalami ketika buang urine bercampur darah. 

Semi Rahayu salah satu anaknya memaparkan orang tuanya tersebut pernah dibawa RSUD Rantauprapat tahun silam. 

"Mamak udah pernahnya bang dibawak ke rumah sakit Rantauprapat waktu pas tahun 2019, tapi pengobatannya tak lagi bisa dilanjutkan karena tak ada uang kami, " ucapnya 

Nenek Legiem tak hanya menderita gula basah yang mengakibatkan kakinya membusuk, wanita 60 tahun ini juga mengalami gangguan pendengaran, menurut keterangan salah satu anaknya.

Dengan rasa kepedulian dan tenggang rasa yang kuat, Organisasi Pejuang Bravo Lima DPC Labuhanbatu merasa terpanggil atas kejadian tersebut.

Abi selaku Sekjen menjelaskan kepada awak media, bahwa Pejuang Bravo Lima DPC Labuhanbatu memberikan sumbangan berupa sembako dan uang tunai. 

"Kita dari Bravo Lima dengan rasa kepedulian, hanya bisa membantu ala kadarnya. Kita memberikan sembako dan uang tunai kepada nenek Legiyem, semoga ini dapat dipergunakan sebaik mungkin, " ucapnya.

Sekjen inipun berharap, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu bisa melihat kondisi wanita 60 tahun ini. Ia beranggapan bahwa nenek Legiyem sama seperti masyarakat lainnya yang butuh perhatian khusunya dari segi kesehatan. 

"Ya kita berharap nenek Legiyem dapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, biar bagaimanapun bliau sama seperti orang-orang lainnya yang butuh perhatian dari segi kesehatan," harapnya. (alfin/ka)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini