Polres Labuhanbatu Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Covid-19 dalam Pilkada

Sebarkan:
LABUHANBATU | Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan melaksanakan pembagian masker, kampanye jaga jarak serta menghindari keramaian, di Sekretariat Partai Golkar, Jalan SM Raja, Rantauprapat, Kamis (10/9/2020).

Sosialisasi ini dalam rangka Ops Yustisi Penggunaan Masker dan Pilkada 2020 yang aman, damai dan sehat di wilayah hukum Polres Labuhanbatu.

Kapolres Labuhanbatu menjelaskan, sosialisasi ini guna mencegah penyebaran virus Covid-19 secara bersama-sama.

"Melihat antusias pendukung paslon saat pendaftaran, namun perlu kita memperhatikan pencegahan penyebaran virus tersebut," ujar Kapolres.

Kapolres berharap dengan sosialisasi ini dapat menyadari masyarakat agar menjaga jarak, menggunakan masker, hindari keramaian dan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Sementara Ketua Tim Pemenangan pasangan ASRI, Nukman Harahap, mengucapkan terima kasih atas perhatian Polres Labuhanbatu yang turut hadir dalam mensosialisasikan pencegahan penyebaran Covid-19 di Labuhanbatu.

Kegiatan ditutup dengan doa dan dilanjutkan dengan pembagian masker secara simbolis oleh Kapolres kepada Tim ASRI yang diwakili oleh Sekretaris Golkar Masri Salim Ritonga. (Husin/Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini