Bandara KNIA Cuma Layani 1 Penerbangan Besok Citilink Dan Lion Air Kembali Operasi

Sebarkan:


DELISERDANG - Menjelang diberlakukan peraturan baru New Normal terkait aktivitas masyarakat di tengah Pandemi virus Covid-19 ini layanan penerbangan reguler di Bandara Kualanamu Deliserdang masih sepi.

Operasional layanan penerbangan hari ini hanya ada satu keberangkatan penumpang menuju Jakarta oleh pesawat Garuda dengan nomor Penerbangan GA 121 berangkat Minggu (31/5/2020).

Para penumpang yang akan berangkat mengikuti prosedur protokol Kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pihak kesehatan dan Maskapai.

Menurut Ilham salah seorang calon penumpang pesawat saat ditemui di terminal penumpang mengatakan kalau pengurusan dokumen kesehatan untuk syarat itu sudah tidak terlalu sulit karena pihak maskapai sudah mengarahkan.

"Kalau sudah di bandara kita dibantu pihak Airlines, jadi tak begitu sulit lagi mengisi form yang harus kita isi Sebelum berangkat," ucapnya.

Sementara itu, Duty Manager Airport Abdi Negoro mengatakan kalau hari ini ada satu keberangkatan penumpang reguler menuju Jakarta dan satu Penerbangan mendarat, untuk protokol Kesehatan jelang New Normal sudah mulai disusun sesuai aturan yang ada.

"Kalau besok Maskapai Lion air dan Citilink sudah kembali beroperasi dan sudah ada puluhan penerbangan terjadwal, tentunya masih dengan proses protokol kesehatan," pungkas Abdi. (Wan)





Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini