TERBARU..! Jumlah Pasien Positif Covid-19 di Sumut Terus Bertambah, Ini Jumlahnya..

Sebarkan:
MEDAN - Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kembali menginformasikan perkembangan terbaru tentang jumlah pasien Covid-19.

Hingga, Rabu (1/4/2020) sore, jumlah pasien positif Virus Corona (Covid-19) di Sumut kembali meningkat.  Hari ini positif Corina naik 13,2 persen menjadi 30 orang, dari hari sebelumnya berjumlah 26 orang.

"Pasien positif Covid-19 hari ini sebanyak 30 orang. Terjadi peningkatan sebesar 13,2 persen," ujar Juru Bicara Gugus Covid-19 Provinsi Sumut, Mayor Kes dr Whiko Irwan dalam keterangannya, Rabu (1/4/2020) sore

Kemudian, peningkatan juga terjadi pada Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yakni naik 20,4 persen, menjadi 88 orang, dimana hari sebelumnya 70 orang.

Sementara, dr Whiko menambahkan, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) hanya naik tipis sekitar 1,2 persen, menjadi 2.970 orang.

"Orang Dalam Pemantauan (ODP) terjadi peningkatan sebanyak 1,2 persen dari hari sebelumnya 2.934, menjadi 2.970 orang," ungkapnya.

Lebih lanjut, dr Whiko menjelaskan bahwa saat ini di masyarakat terjadi fenomena dimana pasien ODP, PDP dan para perawat mendapatkan perlakuan berbeda dari masyarakat.

"Pasien PDP dan ODP ini seringkali mendapatkan stigma negatif di masyarakat. Demikian juga tenaga kesehatan yang merawat pasien. Mereka dianggap sebagai orang yang berbahaya dan membawa virus. Sehingga mereka dikucilkan dan dijauhi," kata dr Whiko.

Whiko menegaskan hal tersebut tidak seharusnya terjadi. Ia menjamin para pasien ODP, PDP maupun tenaga medis telah dilakukan sesuai SOP sehingga tidak akan menyebarkan Virus Corona (Covid-19).

"Hal tersebut tidak seharusnya terjadi. Para pasien ODP, PDP maupun tenaga medis telah dikakukan sesuai SOP sehingga tidak akan menyebarkan virus," pungkasnya. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini