Bank Sumut Serahkan Bantuan CSR TA 2017 Kepada UKM Berkarya Paluta

Sebarkan:

PT Bank Sumatera Utara (Sumut) pantas dicontoh untuk perusahan lain yang ada di Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).

Pasalnya, dari keuntungan yang diperoleh perusahan BUMD Provinsi Sumut itu, mereka salurkan kepada daerah di lingkup perusahaan beroperasi, yakni bantuan CSR (Corporate Social Respocibility) nya kepada kelompok Usaha Kecil Menengah (UKM) Berkarya binaan Ransus IPK Aek Haruaya dengan bentuk peralatan mesin jahit senilai total Rp 75.952.000.(Tujuh Puluh Lima juta Sembilan ratus lima puluh dua ribu), pada Kamis (19/4/2018).

Hadir dalam penyerahan CSR Bank Sumut tersebut, Asisten II Setdakab Paluta Ali Akbar Siagian, Kadis Kominfo Paluta Anwar Sadat Siregar, Koordinator Daerah Pimpinan IPK Tabagsel Darwin Lubis, Ketua DPD IPK Paluta Erando Mustuapari, Polsek Padang Bolak, Kepala dan Management Bank Sumut Cabang Gunung Tua, para Kades, pengurus dan ibu-ibu serta remaja yang tergabung dalam kelompok UKM Berkarya Desa Aek Haruaya Kecamatan Portibi.

Pimpinan Cabang Bank Sumut Gunung Tua, Kabupaten Paluta Dharma Husnaidy dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa bantuan yang diserahkan adalah merupakan bentuk dari Program CSR PT Bank Sumut dan berharap bantuan ini dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan yang diajukan.

"Untuk kali ini, kita menyerahkan bantuan CSR Tahun Anggaran 2017 sebanyak Rp.75.952.000, CSR yang kita bantukan ini berbentuk peralatan menjahit serta dana pemeliharaan alat menjahit dan dana pembinaan kelompok UKM Berkarya Desa Aek Haruaya selama 3 bulan," jelas Dharma.

Selanjutnya, Dharma menyerahkan bantuan CSR Secara simbolis kepada Pemkab Paluta yang diterima langsung oleh Asisten II Pada setda Kab Paluta Ali Akbar Siagian, didampingi Kadis kominfo Paluta Anwar Sadat Siregar, serta disaksikan oleh pengurus dan Kader kader DPD IPK Paluta. 

Usai sesi penyerahan, Asisten II Setdakab Paluta Ali Akbar Siagian menyerahkan kembali bantuan CSR Bank Sumut kepada DPD IPK Paluta untuk kemudian diserahkan kepada Kelompok UKM Berkarya Desa Aek haruaya. 

Ali Akbar Siagian dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT.Bank Sumut atas bantuan CSR tersebut.

"Semoga perusahaan-perusahaan yang lain yang ada di daerah kita bisa mengikuti PT Bank Sumut untuk menyerahkan bantuan CSR yang membantu menggerakkan usaha mikro di Paluta," ungkapnya.

Ali Akbar juga sempat memberikan motivasi kepada kelompok UKM Berkarya yang akan menerima manfaat bantuan CSR Bank Sumut.

Harapannya, kelompok UKM Berkarya agar mampu menggerakkan usaha menjahitnya dan hasil jahitannya tahun depan bisa di pajang dan di promosikan di arena PRSU Tahun 2019.

Ketua DPD IPK Paluta Erando Mustuapari Harahap dalam kesempatan itu juga menyampaikan terima kasih kepada Bank Sumut yang telah banyak membantu mengembangkan usaha mikro masyarakat lewat program CSR nya.

"Kita wajib bersyukur dengan adanya kepedulian Bank Sumut lewat program bantuan CSR nya kepada usaha mikro di Paluta ini. Secara otomatis Bank Sumut telah membantu mengembangkan perekonomian masyarakat yang memiliki usaha mikro di Paluta. Dari itu saya berharap kedepannya Bank Sumut bisa meningkatkan bantuan CSR nya bagi masyarakat yang bergerak di usaha usaha Mikro yang masih sangat memprihatinkan keadaannya di Paluta," ungkapnya. (GNP)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini