Wartawan Binjai Berikan Bantuan Kepada Janda dan Anak Yatim di HPN Ke 72

Sebarkan:

Memperingati Hari Pers Nasional yang ke-72, segenap wartawan Kota Binjai, memberikan bantuan kepada janda dari Almarhum wartawan serta anak-anak yatim piatu yang berada di Yayasan Panti Asuhan Al-Washliyah Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Kartini, Kecamatan Binjai Kota, Jumat (9/2/2018).

Bantuan yang di berikan kepada janda dan para anak yatim tersebut, berupa bahan sembako seperti mie Instan, beras, telur dan sejumlah uang tunai yang secara simbolis diberikan langsung oleh para awak media yang bertugas di Kota Binjai.

M. Zainal Abidin, salah satu inisiator penyelenggara pemberian bantuan kepada janda dan anak-anak yatim panti asuhan tersebut mengatakan, bahwa aksi solidaritas dari para awak media ini dilakukan untuk memperingati HPN ke-72 sekaligus sebagai bakti sosial kepada sesama.

"Bantuan yang kita berikan ini, adalah untuk memperingati Hari Pers Nasional ke-72, dimana bantuan ini kita berikan secara langsung kepada janda-janda almarhum wartawan juga anak-anak yatim yang tinggal di panti asuhan dan acara ini kita gelar sebagai bakti sosial kita kepada sesama," ujar Zainal.

Zainal juga mengungkapkan, bahwa dengan diadakannya aksi solidaritas terhadap sesama ini, semoga insan pers/wartawan diseluruh Indonesia khususnya yang bertugas di Kota Binjai, semakin profesional dan mandiri serta terus dilindungi hak-hak nya dalam melakukan tugas jurnalistik nya.

"Kita berharap, semoga aksi solidaritas dalam memperingati HPN kali ini, membuat insan pers/wartawan di seluruh Indonesia khususnya yang bertugas di wilayah Kota Binjai, semakin profesional, mandiri serta terus dilindungi hak-hak nya dalam melakukan tugas jurnalistik," ungkapnya.

Setelah memberikan bantuan sembako tersebut, acara dilanjutkan dengan foto bersama antara wartawan dan anak-anak yatim yang berada di Panti Asuhan Al-Washliyah Kota Binjai. (Ismail)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini