AKBP Frido Situmorang Buka Turnamen Sepakbola Piala Kapolres Cup I U-18

Sebarkan:

Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang SIK.SH secara resmi membuka Turnamen Sepak Bola Piala Kapolres CUP I U-18 di Stadion Bina Raga, Rantauprapat, Minggu (28/1/2018) 

Turnamen yang diikuti 34 kesebelasan, yakni dari Kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara (Labura) dan Labuhanbatu Selatan, dengan memperebutkan piala bergilir dan uang pembinaan Rp 20 juta.

Dalam arahanya, AKBP Frido mengharapkan, dengan adanya kegiatan turnamen ini, maka masyarakat khususnya anak muda dan remaja akan disibukkan dengan hal – hal positif dan jauh dari hal negatif seperti Narkoba dan lain lainnya.

Disisi lain, kata dia, dapat mempererat silaturahmi, seperti antara polres dan wartawan, serta pegiat olah raga lainnya, sehingga dilaksanakan turnanen pertandingan sepak bola persahabatan ini.

"Mari kita sama sama menjunjung tinggi sportivitas dalam turnamen pertandingan sepak bola ini," harap Frido Situmorang.

Sementara, Ketua Asosiasi Sepakbola Kabupaten Labuhanbatu (Askab), David Siregar mengatakan, agar para remaja sebaiknya meningkatkan diri dalam berolahraga.

Olahraga kata David, adalah salah satu bentuk pembinaan fisik. Oleh sebab itu, dari dahulu sampai dengan sekarang kita masih sering mendengar pribahasa "Mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga"

Makna dari pribahasa itu, sambung dia, bahwa olahraga merupakan bagian penting dari kehidupan manusia terutama berkaitan dengan kesehatan. " Dari pada mengunakan Narkoba, lebih baik berolahraga," ucap David. (manto)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini