Yayasan Madina Murni Bantu Puluhan Penyandang Disabilitas

Sebarkan:
Pemilik Yayasan Madina Murni yang juga anggota DPRD Madina Awaluddin didampingi Sang Istri dan tim relawan pelopor perdamaian. (Sahrul) 

MANDAILING NATAL| Yayasan Madina Murni yang bergerak di bidang kemasan air minum di Kabupaten Madina kerap menunjukkan kepedulian dan berbagi terhadap masyarakat kurang mampu. Kali ini Yayasan Madina Murni memfasilitasi biaya keberangkatan puluhan penyandang disabilitas ke Kota Medan, hendak mendapat bantuan kaki dan tangan palsu.

"Alhamdulillah, malam ini kita berangkatkan lagi warga Mandailing Natal dan Padang Sidempuan untuk pengambilan kaki dan tangan palsu dan sebagian lagi untuk melakukan pengukuran," kata pemilik Yayasan, Awaluddin Nasution didampingi istri dan tim pelopor perdamaian di sela-sela pemberangkatan dari kediamannya di Jalan Lintas Timur, Desa Gunung Tua, Kecamatan Panyabungan, Jumat (22/9/2023). 

Sedikitnya, ada dua puluh empat penyandang disabilitas yang akan mendapat bantuan kaki dan tangan palsu yang diberikan oleh Yayasan Peduli Tuna Daksa Medan. 

"Untuk gelombang ini ada sebanyak 24 orang dan di bulan 12 nanti ada lagi yang berangkat. Semua pengurusannya kita bantu dan pembiayaan juga semua kita gratiskan," tutur anggota DPRD Madina ini. 

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada tim pelopor perdamaian Kabupaten Madina yang memperjuangkan dan membantu para penyandang disabilitas untuk mendapatkan bantuan tersebut. 

"Saya ucapkan juga terima kasih kepada tim relawan yang terus berjuang membantu warga kita yang kurang mampu untuk mendapatkan bantuan ini," tambahnya.  

Sementara salah satu tim pelopor perdamaian Maradotang Pulungan berharap bantuan kemanusiaan ini dapat bermanfaat serta sebagai motivasi dan semangat bagi penyandang disabilitas. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Madina Murni. 

"Kegiatan ini berkat kerjasama salah satu yayasan di Jakarta dan kota Medan untuk mendapat bantuan gratis bagi disabilitas. Kita bangga juga kepada Yayasan Madina Murni yang selalu siap membantu warga Madina yang kurang mampu," katanya. 

Maradotang menyebut kegiatan yang mereka lakukan untuk membantu meringankan tugas Pemerintah Kabupaten Madina. 

"Kegiatan ini membantu meringankan tugas Pemkab Madina, artinya bukan mencaplok tugas. Kita welcome bagi siapa saja yang ringan tangannya membantu demi kesejahteraan warga Kabupaten Madina," sebutnya. 

Salah satu penerima manfaat kaki palsu asal Desa Muara Parlampungan, Muhammad Husin menyampaikan rasa bersyukur atas bantuan tersebut. 

"Alhamdulillah, tentu sangat bersyukur atas bantuan dari tim relawan dan Yayasan Madina Murni," ucap Husin. 

Puluhan penyandang disabilitas yang akan mendapatkan bantuan kaki dan tangan palsu dari Yayasan Peduli Tuna Daksa Medan akan didampingi langsung oleh Awaluddin dan sang istri serta salah satu tim relawan Syahren Hasibuan. (SRL/Sahrul)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini