Sosialisasi Kerja Sama FKTP, Penguatan Layanan Peserta Jadi Prioritas BPJS Kesehatan

Sebarkan:

 



PADANGSIDIMPUAN | Demi meningkatkan mutu layanan  di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) pada tahun layanan 2023 mendatang, BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan menggelar sosialisasi perjanjian kerja sama pelayanan kesehatan tingkat pertama bagi Peserta JKN. Kegiatan diikuti oleh perwakilan Dinas Kesehatan Daerah, Kepala Puskesmas, Dokter Praktik Pribadi (DPP), dan Pimpinan Klinik dari lima kabupaten/kota di wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan, Kamis (22/12/2022).

Kepala Bidang Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan, Renniala Bondar mengatakan pihaknya telah menyelesaikan proses rekredensialing FKTP. Sebanyak 140 FKTP menyatakan siap memperpanjang kerja sama dan segera menandatangani perjanjian kerja sama dengan BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan sebelum perjanjian tahun 2022 berakhir pada 31 Desember 2022.

“140 FKTP terdiri dari 85 Puskesmas, 25 DPP, 22 Klinik Pratama, 4 Klinik TNI/Polri, dan 4 dokter gigi. Seluruh FKTP tersebut telah melewati proses rekredensialing atau uji kelayakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku untuk bekerja sama dengan BPJS Kesehatan,” kata Renniala.

Dalam pemaparannya, Renniala menekankan penguatan layanan bagi Peserta JKN di FKTP. Diantaranya mengenai pelayanan peserta dari luar kota, pemasangan informasi jam layanan, dan penetapan mekanisme pemberian pelayanan informasi dan penanganan keluhan peserta.

“Peserta JKN berhak mendapatkan layanan di luar kota/kabupaten hingga tiga kali kunjungan dalam waktu paling lama satu bulan. Begitu pula dengan pelayanan peserta yang mengalami kegawatdaruratan medis, harus segera mendapat pertolongan. Kami selalu membuka diri untuk bersinergi dengan FKTP untuk memberikan pelayanan terbaik kepada peserta,” kata Renniala.

Sementara itu, salah satu DPP di wilayah Kota Padang Sidempuan yang bermitra dengan BPJS Kesehatan Cabang Padangsidimpuan, Sri Wahyuni menyampaikan kesiapannya untuk memberikan pelayanan kepada Peserta JKN sesuai dengan prosedur yang ditentukan. Ia juga berharap adanya dukungan dari berbagai pihak untuk mendorong perbaikan dan pengembangan layanan di fasilitas kesehatan miliknya.

“Dalam menjalankan kerja sama dan memberikan pelayanan kepada peserta, kami berkomitmen untuk terus bersinergi dengan BPJS Kesehatan Cabang Padang Sidempuan. Kami berharap bisa memberikan pelayanan kesehatan semaksimal mungkin kepada masyarakat dan seluruh Peserta JKN,” ujar Sri. (Syahrul/ST).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini