TP PKK Kabupaten Toba Bagikan Benih Sayur di Silaen

Sebarkan:


TOBA
| Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Toba, berikan arahan bertani bagi masyarakat petani, dan bagi kaum ibu juga diberikan benih sayur oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Toba, Ny.Rita Marlina Poltak Sitorus, di Balai Desa Simanobak, Kecamatan Silaen, Kabupaten Toba, Jumat (12/8/2022).

Ketua TP PKK Rita Marlina dalam arahannya kepada PKK Desa Simanobak berharap para ibu dan kader PKK memanfaatkan  pekarangan atau samping rumah untuk bertanam sayur dengan memakai bibit sayur diantaranya terong, sawi, dan selada yang  merupakan bantuan dari Dinas Ketahanan Pangan. Sekitar 40 hari lagi, Ketua TP PKK Toba bersama TP PKK kecamatan akan kembali melihat hasilnya.

"Kenapa bibit ini diberikan? Saya yakin ibu-ibu mampu mengerjakannya,"katanya memberikan semangat kepada TP PKK Desa Simanobak.

Selain itu, Ketua PKK Toba juga meminta para kaum ibu  dan petani agar melaksanakan dengan baik bimbingan para penyuluh Dinas  Pertanian dan aparatur Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Toba. Terutama soal pupuk yang memang ketersediaannya  secara dunia kurang. 

"Jadi betul, arahan Dinas Ketahanan Pangan agar menggunakan pupuk organik seperti zaman pertanian di masa orang tua kita terdahulu," ucapnya.

Hal sebagai desa binaan, katanya, kalau Desa Simanobak siap menjadi juara kecamatan maka harus siap juga menjadi juara kabupaten bahkan tingkat provinsi.

"Kalaupun kita menang itu bonus. Tapi hasilnya kita dapat sesuatu yang  terbaik, bagaimana sebaiknya pertanian dan pengetahuan bertambah,"katanya memotivasi. 

Ia menambahkan agar PKK desa ini  supaya bersiap dengan supervisi dari PKK Kabupaten dan tentunya juga PKK desa melakukan koordinasi, PKK Kabupaten selalu siap memberikan yang terbaik.

Terpisah, Kadis PMDPPA Henry Silalahi menyampaikan bahwa Desa Simanobak adalah salah satu desa binaan kabupaten Kategori Tertib Administrasi.

"Administrasi bukanlah persoalan rumit apabila dikerjakan secara tepat waktu atau setiap selesai melakukan kegiatan PKK. Dan dapat menjadi rumit jika sering tertunda yang pada akhirnya menumpuk di akhir bulan. Administrasi adalah syarat penting dalam mengkuti lomba maupun kegiatan, sehingga sewaktu-waktu dapat diminta oleh TP PKK Provinsi," sebut Hernry Silalahi.

Turut hadir, Staf ahli Bupati Toba yang juga Plt.Camat Silaen, Darwin Sianipar, Kadis Ketapang Sahat M. Manullang; Kepala Desa Simanobak Maruhum Sinambela; Matogu Siahaan selaku perwakilan Kontigen Petani Toba, TP PKK Desa Simanobak, perwakilan Dinas Kominfo dan masyarakat tani Desa Simanobak. (OS)

Sumber: MC Toba

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini