Pemkab Toba dan Bawaslu Toba Teken Kesepakatan Bersama Pengawasan Partisipatif Pemilu 2024

Sebarkan:


TOBA
| Bupati Toba, Ir. Poltak Sitorus dan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Toba, Romson Purba,  melakukan Penandatanganan Kesepakatan Bersama Antara Pemerintah Kabupaten Toba dengan Bawaslu Kabupaten Toba Tentang Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu Dalam Penyelenggaraan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Toba  di Ruang rapat mini Bupati Toba, Senin (21/22022).

Kesepakatan bersama tersebut dituangkan dengan surat No.100/9/PEM -KS /2022 dan No.005/HK.02.00/K.SU-25/02/2022.

Poltak Sitorus menyebutkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba akan siap membantu mengenai permohonan  yang disampaikan Bawaslu, begitu juga terkait dengan permohonan lahan, Pemkab Toba akan mempelajari bersama OPD terkait dan melihat ketersediaan lahan yang ada.

"Hal ini saya instruksikan juga agar Dinas terkait seperti  Dinas PMDPPA, Kesbangpol, Pol PP, Dinas Kominfo untuk memberikan kemudahan dalam hal pelaksanaan pengawasan dalam mengkawal tahapan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Toba. Terutama Dinas Kominfo agar membantu dalam hal pelaksanaan publikasi," sebut Poltak Sitorus.

Sebelumnya Ketua Bawaslu Kabupaten Toba Romson Poskoro Purba, bermohon agar  Pemkab Toba menyediakan lahan untuk pembangunan Kantor Bawaslu Kabupaten Toba.

"Kami selaku Komisioner Bawaslu Toba memohon agar perpanjangan pinjam pakai gedung yang saat ini masih digunakan oleh Bawaslu dapat disetujui oleh Pemkab Toba," ucap Romson.

Romson menyebutkan, Pihaknya juga bermohon supaya kegiatan penyebarluasan informasi mengenai apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan dalam masa Pilkada dan Pemilu juga mendapat dukungan dari Pemkab Toba.

Selanjutnya adanya proses penganggaran untuk  pengadaan mobil/transportasi di Bawaslu.

Turut hadir menyaksikan penandatanganan kesepakatan bersama ini Plh. Sekda Augus Sitorus, Kaban Kesbangpol Broztito Sianipar , Plt. Kadis Kominfo Sesmon TB Butarbutar, Kabag Pemerintahan Samuel Lumbanraja, Komisioner Bawaslu Toba, Thomson Manurung dan Japarlin Napitupulu. (OS)

Sumber : MC Toba

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini