Pramuka Bersama TNI Gelar Vaksin Massal di Koramil Lubukpakam

Sebarkan:

Asisten 1 Pemkab Deliserdang Citra Efendi Capah meninjau vaksin massal masyarakat dan pelajar di halaman Kantor Koramil 06 Lubukpakam, Rabu (24/11/2021)

DELISERDANG |
Sedikitnya 200 orang masyarakat dan pelajar mendapat vaksin Covid-19 yang diselenggarakan oleh Pramuka Kwartir Lubukpakam bersama TNI Kodim 0204 DS di halaman Kantor Koramil 06 Lubukpakam, Rabu (24/11/2021).

Kegiatan Vaksin Massal ini juga dihadiri Asisten 1 Pemkab Deliserdang Citra Efendi Capah disambut langsung Danramil 06 Lubukpakam Kapten Arh JP Girsang, Ketua Pramuka Kwartir Ranting ( Kwaran) Lubukpakam, Torang Siregar, Wakil Kwartir Ranting, Nel Majid, Camat Lubukpakam dan  Lurah.

Dalam sambutannya, Asisten1 Citra Efendi Capah sangat berterima kasih dengan kerjasama TNI dan Pramuka Kwartir Ranting Lubukpakam dalam mendorong keinginan Masyarakat diwilayahnya untuk vaksin.

"Ini sangat kami apresiasi dan kami berharap dengan bersama kita dapat mencapai target pencapaian vaksin Covid-19 diatas 70 persen ke depan," sebut Citra.

Sementara itu, Danramil 06 Lubukpakam Kapten Arh JP Girsang, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Asisten 1 Pemkab Deliserdang  dalam kegiatan vaksin yang diselenggarakan di Kantor Koramil 06 Lubukpakam.

"Tentunya TNI bersama Pramuka Kwartir Ranting Lubukpakam akan terus membantu percepatan vaksinasi masyarakat di wilayahnya, untuk hari ini sekitar 200 warga telah divaksin baik masyarakat umum dan pelajar," ucap Danramil.(Wan/js)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini