Sosok Roliana Panjaitan, Pembawa Baki Bendera pada Upacara HUT RI Ke-76 di Labura

Sebarkan:

Roliana Panjaitan Saat Membawa Baki Bendera pada Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-76 di Halaman Kantor Bupati Labura.
(Liputan: Indra Lubis, Selasa 17/8/2021)

LABURA | Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang Ke-76 digelar pada hari ini, Selasa (17/8/2021) dan juga digelar di seluruh penjuru Tanah Air, tak terkecuali juga di Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), Sumatera Utara.

Walaupun kondisi pelaksanaannya terbatas akibat wabah Covid-19 serta kondisi rintik hujan yang membasahi bumi basimpul kuat babontuk elok, namun tim Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Merah Putih Pemkab Labura tampak tetap semangat dalam melaksanakan tugasnya.

Salah satu anggota Paskibra Pemkab Labura yang terlihat semangat adalah Roliana Panjaitan yakni yang dipercayakan sebagai pembawa baki bendera Merah Putih pada Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-76 yang digelar di halaman Kantor Bupati, Selasa (17/8/2021) di Aek Kanopan. 

Untuk diketahui, Roliana Panjaitan yang merupakan perwakilan dari Kecamatan Kualuh Hulu ini lahir di Kuala Beringin pada tanggal 29 September 2004 dan saat ini masih menempuh pendidikan di SMA Swasta Londut. 

Saat ditemui, Roliana Panjaitan mengaku, merupakan putri ke 2 dari Kare Panjaitan dan Ibunya bernama Sarmauli Maddalena Sianturi serta bercita-cita ingin menjadi seorang polisi wanita (Polwan). 

"Saya sangat bahagia dan bangga diberi kepercayaan di dapuk menjadi pembawa baki oleh pelatih,"pungkas Roliana Panjaitan saat ditemui metro-online usai upacara.(Indra/Ginda)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini