Butuh Perubahan, Aktivis Sumut: Paslon SUKA di Pilkada Madina Berpotensi Menang, PSU Harus Dikawal..

Sebarkan:

Foto : Aktivis Sumatera Utara (Sumut) Nizar Aldi
(Liputan Reporter Metro Online Mandailing Natal Syahrul Ramadhan Harahap)


MANDAILING NATAL | Pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memerintahkan KPU Madina untuk melakukan pemungutan suara ulang (PSU) di tiga TPS di Kabupaten Madina, pasangan SUKA (Sukhairi-Atika) dinilai berpeluang menang pada Pilkada Madina tahun 2020 ini.

Aktivis Sumatera Utara, Nizar Aldi mengatakan, pasangan SUKA berpeluang menang di Pilkada Madina kali ini, karena katanya sebagian masyarakat Madina juga saat ini butuh perubahan.

"Masyarakat kita sangat butuh ada perubahaan. Jadi karena itu Pasangan Suka saya kira bakal menjadi pemenang di Pilkada ini," kata Nizar, lewat keterangan tertulisnya ke Metro Onlien, Senin (22/03/2021) malam.

Namun, pria asal Panyabungan Jae, Kabupaten Madina ini juga tak lupa mengingatkan, untuk bersama-sama mengawal pihak penyelenggara pemungutan suara ulang (PSU).

Menurutnya, apabila pihak penyelenggara tidak dikawal, tentu bakal berpotensi kembali melakukan kecurangan seperti yang terjadi sebelumnya.

"Penyelenggara harus dikawal, supaya kecurangan tidak terjadi lagi, mereka harus sama-sama kita kawal supaya tetap nanti bersikap adil, jujur dan transparan, saat proses PSU itu dilakukan," ujar Nizar yang juga mantan Ketua Umum HMI di salah satu Universitas Negeri di Kota Medan tersebut.

Sebelumnya, Mahkamah Konstitusi telah memutuskan ada tiga TPS di Kabupaten Madina bakal dilakukan pemungutan suara ulang (PSU).

Adapun TPS yang diperintahkan untuk dilakukan PSU, yakni TPS 001 di Desa Bondar Panjang Tuo, Kecamatan Muara Sipongi, Kabupaten Madina. Seterusnya TPS 001 dan TPS 002 di Desa Kampung Baru, Kecamatan Panyabungan Utara, Kabupaten Madina.

Atas putusan tersebut, untuk sementara ini pasangan Sukhairi-Atika unggul perolehan suara atas pasangan Dahlan-Aswin dengan selisih suara sebanyak 235 suara. Dengan rincian pasangan Sukhairi Atika mendapat sebanyak 78.787 suara. Sedangkan pasangan Dahlan-Aswin mendapat 78.552 suara. (Syahrul Ramadhan Madina/Ginda).


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini