Pemkab Labuhanbatu Gelar Swab Massal

Sebarkan:
LABUHANBATU | Dalam rangka upaya pemutusan rantai penularan COVID-19 di Kabupaten Labuhanbatu, Dinas Kesehatan mengadakan swab (PCR) massal di Puskesmas Janji, Kecamatan Bilah Barat, Kabupaten Labuhanbatu, Selasa (29/9/2020).

Pengambilan spesimen swab dilakukan tim analis dari beberapa Puskesmas se-Kabupaten Labuhanbatu.

Dipimpin Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu, Yusrizal Siregar dan didampingi Kepala Bidang P2P, Rahmat Hasibuan, tim berhasil mengambil 80 spesimen swab naso-orofaring dari 80 orang peserta yang hadir termasuk Camat Rantau Utara dan Camat Bilah Barat.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu, Yusrizal Siregar, menyampaikan bahwa sebagian besar peserta yang mengikuti swab merupakan tenaga kesehatan dari Puskesmas Janji dan Perlayuan yang memiliki riwayat kontak dengan kasus konfirmasi COVID-19.

"Spesimen yang terkumpul akan dikirim ke Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara untuk diperiksa di laboratorium COVID-19 di Medan," ujar Yustizal. (Husin/Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini