Wabup Sergai: Jangan Kaitkan Pembakaran Rumah David Purba dengan Politik

Sebarkan:
Wakil Bupati Sergai Darma Wijaya saat mengunjungi rumah David Purba yang dibakar OTK.
SERDANGBEDAGAI | Pihak kepolisian masih menyelidiki kasus dugaan pembakaran rumah dan mobil milik tokoh pemekaran Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) David Purba yang berada di Jalan Kabupaten, Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Selasa (21/7/2020).

Pihak kepolisian dari Polres Sergai yang sudah turun ke lokasi bersama tim Labfor dan Inafis Polda Sumut, belum bersedia memberikan komentar.

Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang saat dikonfirmasi mengaku masih menyelidiki kasus ini.

"Nanti ya, masih diselidiki," ujarnya singkat.

Sebelumnya, Wakil Bupati Sergai Darma Wijaya pada Selasa (211/7/2020) siang, juga mengunjungi rumah David Purba.

Pria yang akrab disapa Wiwik itu mengaku turut berduka atas musibah yang dialami oleh David Purba dan keluarga.

Dalam kesempatan itu, Wiwik meminta agar pihak Kepolisian dapat mengungkap kasus ini secepatnya.

Ia tidak ingin kalau masyarakat Sergai terpecah belah dan mengaitkan kasus ini dengan Pilkada Sergai. Wiwik mengaku sangat menyayangkan kejadian ini.

Ketua DPC PDIP Sergai ini menghimbau agar pihak Kepolisian mengusut tuntas kasus ini.

"Kami tidak mau masyarakat Sergai terpecah belah. Kami tidak mau terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, karena ini imbasnya ke fitnah ataupun politik yang dimainkan dan dikemas orang. Kita tidak mau itu," ujar Wiwik yang merupakan Bakal Calon Bupati Sergai. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini