Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB Ikuti Pesta Panen Raya Secara Virtual di Sergai

Sebarkan:
SERGAI | Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapolda Sumut), Irjen Pol Martuani Sormin bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI Irwansyah mengikuti Pesta Panen Raya Nusantara dengan Kapolri dan Panglima TNI secara virtual, Kamis (9/7/2020), di Desa Pasar Bengkel, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai).

Acara tersebut turut dihadiri Bupati Sergai Soekirman, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang dan unsur FKPD, para tokoh masyarakat serta tokoh agama.

Kapolda Irjen Pol Martuani Sormin di sela kegiatan itu kepada wartawan mengatakan, pesta panen raya ini sejatinya merupakan program yang bersifat berkelanjutan dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan di seluruh Indonesia sekaligus pelestarian lingkungan di pesisir pantai, terutama di wilayah Sumut.

"Semoga kedepannya agenda ini dapat terus dilaksanakan dan ditingkatkan, sehingga ketahanan pangan di negeri ini semakin membaik," ujarnya.

Selain mengikuti pesta panen raya di Desa Pasar Bengkel, Kapolda Sumut beserta rombongan lainnya juga meninjau sekaligus menabur 50.000 bibit ikan patin dan memberikan 1 ton pakan ikan kepada para peternak di lokasi pembudidayaan ikan air tawar milik Primkoppol Polres Sergai. (HR)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini