Sat Lantas Polrestabes Medan Tertibkan Parkir dan Keluarkan Puluhan Tilang

Sebarkan:
TILANG:Personil Sat Lantas Polrestabes Medan saat menilang pengendara. 

MEDAN-Pada Selasa (27/3/2020) pagi, Sat Lantas Polrestabes Medan melaksanakan penertiban parkir, pemeriksaan surat surat angkutan umum dan angkutan barang di wilayah hukum Polrestabes Medan. 

Pada kegiatan yang bertujuan meningkatkan kamseltibcar lantas ini, Sat Lantas Polrestabes Medan melakukan beberapa tindakan seperti tilang dan penggembosan ban.

Tim yang dipimpin Waka Sat Lantas, Kompol Efendi Sirait, SH ini langsung turun ke Jalan Cirebon, Jl. Jawa, Jl. Sutomo dan Jl. Veteran Medan.

Karena melanggar, polisi mengeluarkan 22 tilang dan penggembosan ban 10 unit. Sedangkan barang bukti yang ditahan STNK sebanyak 21 set, SIM sebanyak 1 set.

Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol H.M Reza Chairul, AS kepada wartawan mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan demi terciptanya kamseltibcar lantas.

"Kita melaksanakan penertiban parkir berlapis, parkir sembarangan, parkir di badan jalan, pemeriksaan surat - surat angkutan umum dan angkutan barang," ujar Kompol H.M Reza Chairul, AS. 

Tambah Kasat Lantas, pihaknya juga menggembosi ban mobil yang parkir sembarangan. (ka)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini