Kapolres Tebingtinggi Akan Gelar Pasukan Penanganan Bencana Alam

Sebarkan:
TEBINGTINGGI - Kapolres Tebingtinggi AKBP Sunadi beserta jajaran mengikuti dan mendengarkan arahan Kabaharkam Polri Komjen Pol Agus Andrianto melalui sarana video conference (Vidcon).

Vidcon yang digelar untuk mendengar arahan terkait kesiapsiagaan kewilayahan dalam menangani bencana alam ini digelar di ruang K3i Polres Tebingtinggi, Senin (6/1/2020) sekira pukul 11.00 WIB.

Usai berkoordinasi melalui vidcon dengan Kabaharkam Polri tentang penanganan bencana, Kapolres Tebingtinggi AKBP Sunadi melanjutkan rapat koordinasi dengan para stakeholder Kota Tebingtinggi.

Dalam arahannya didepan stakeholder, Sunadi menekankan sinergitas bersama dalam penanganan bencana alam. Pihaknya akan melakukan pelatihan penanganan bencana alam secara bersama-sama.

"Kita akan membuat posko penanganan bencana alam. Untuk semua itu, kita akan lakukan gelar pasukan penanganan bencana alam sudah sejauh mana persiapan kita, baik alat, personil maupun cara penggunaannya," ujar perwira berpangkat melati dua itu.

Hadir dalam kegiatan ini, Kaden B Brimobdasu AKBP Arke Furman Ambat, Waka Polres Tebingtinggi KOMPOL R. Manurung, Danramil Kapten Inf Budiono, Kadis PUPR tebingtinggi Rusmiaty Harahap, Kadis Kesehatan dr. Nanang, Kepala BPBD Drs Wahid Sitorus, Kasubbag Humas AKP Josua Nainggolan dan para perwira Polres Tebingtinggi. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini