Bupati Harapkan Raja dan Ratu Belanda Kunjungi Taput

Sebarkan:
TAPUT - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan menerima audiensi Kedutaan Besar Belanda di Indonesia yang dipimpin Nandang didampingi Basar Simanjuntak dari Direktur Pemasaran BODT (Badan Otorita Danau Toba) di ruangan kerja Bupati, Selasa (21/2020).

Bupati Nikson berharap Taput nantinya menjadi salah satu daerah yang dikunjungi Raja dan Ratu Belanda karena banyak hal yang ingin dipelajari dari Sistem Pertanian Belanda.

"Kami fokus pertanian dan pendidikan dan sangat berharap Raja dan Ratu Belanda bisa membantu kami meningkatkan produksi pertanian yang lebih berkualitas, sehingga pemasarannya lebih luas dan harga jual lebih tinggi," ucap Bupati.

Lanjutnya, ada beberapa tempat yang memiliki nilai sejarah bagi Belanda, seperti Tangsi, Monumen Munson dan Lyman.

"Untuk itu kami berharap wilayah Tapanuli Utara juga dapat dikunjungi Raja dan Ratu Belanda," ujarnya. (Alfredo)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini