Wali Kota Tebingtinggi Terima Penghargaan Pelayanan Publik 2019

Sebarkan:
TEBINGTINGGI - Pemerintah Kota (Pemko) Tebingtinggi melalui Wali Kota Umar Zunaidi Hasibuan menerima penghargaan Pelayanan Publik Tahun 2019.

Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo dalam kegiatan penyampaian hasil evaluasi dan penghargaan penyelenggaraan pelayanan publik, Kamis (7/11/2019) di Batam.

Hal itu diungkapkan oleh Kabag Humas PP H.Halim Purba yang turut mendampingi Wali Kota bersama Kadis DPMPTSP H.Surya Dharma, Direktur RSKP dr.Yohnly Boleian Dacban dan Kadisdukcapil.

Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo saat penyerahan penghargaan, berpesan untuk melakukan reformasi birokrasi dengan perbaikan program-program yang harus dimulai oleh semua pihak yang ada dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat harus lebih ditingkatkan.

"Hindari birokrasi yang berbelit-belit dan jauhilah yang namanya praktek-praktek korupsi dengan berbagai alasan atau dalih apapun agar tidak terjerat oleh persoalan-persoalan hukum," tegas Tjahjo.

Sementara, Wali Kota Tebingtinggi mengatakan bahwa ini merupakan salah satu evaluasi dari Kementerian PAN-RB yang merupakan wujud daripada salah satu indikator pelayanan publik masing masing OPD.

"Yang dinilai untuk kota Tebingtinggi khususnya yaitu RSUD Kumpulan Pane, Disdukcapil serta PTSP dan alhamdulillah PTSP Kota Tebingtinggi mendapat predikat penghargaan kategori sangat baik didalam pelayanan publik melalui kegiatan pelayanan perizinan," ungkap Umar.

Sedangkan, Disdukcapil mendapatkan penghargaan kategori B juga diserahkan kepada Wali Kota Tebingtinggi didampingi deputi bidang pelayanan publik.

Selanjutnya, Umar mengharapkan kedepan agar lebih memacu dan meningkatkan pelayanan yang betul-betul sampai kepada masyarakat.

"Harus mampu melakukan perubahan-perubahan dan kedepan lebih baik lagi. Seluruh OPD di Tebingtinggi harus mendapatkan korelitas untuk pelayanan kepada masyarakat," pungkasnya. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini