Gerebek Narkoba, Personel Polrestabes Medan Dilempari Batu di Tembung. Ini Video Heboh di TKP...

Sebarkan:
MEDAN | Saat Gempur Basis Narkoba (GBN) di Jalan Baru Gang Jawa, Kecamatan Medan Tembung, Medan, Sumatera Utara pada Kamis (29/8/2019) sore, petugas Satres Narkoba Polrestabes Medan dihadang warga dan dilempari batu. 

Guna menghindari hal-hal yang tak diinginkan, petugas terpaksa beberapa kali melepaskan tembakan peringatan ke udara.

Dari lokasi tersebut dibekuk 7 tersangka pengedar dan pengguna narkoba masing-masing berinisial M Iqbal Siregar (23) warga Jalan Letda Sujono Gang Seram, Gusnadi (44) dan Zulham Matondang (30) keduanya warga Jalan Letda Sujono Gang Surya Pancasila, Kecamatan Medan Tembung, Harianto Hasibuan (30) warga Jalan Medan-Batang Kuis, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang, Bambang Handoko (30) warga Jalan Baru Gang Jawa. Johan Saputra (28) warga Jalan Baru Gang Jawa dan Danang Prayitno (31) warga Jalan Baru Gang Seram.

 Sebelum penggerebekan, Kanit II Idik Satres Narkoba Polrestabes Medan AKP Rapli Pinakri didampingi Kanit I Idik Iptu Ari Wibowo terlebih dahulu memberikan pengarahan terhadap puluhan anggotanya di Mapolrestabes Medan.

 Setelah itu puluhan personil bergerak menuju sasaran dengan mengendarai sepedamotor. Setibanya di lokasi, petugas langsung menyebar ke beberapa tempat yang disinyalir rawan peredaran narkoba. Saat tiba di Jalan Baru Gang Jawa, seorang pria yang sedang berusaha masuk ke dalam rumah berusaha membuang sesuatu ke atap rumah.

Ini Video Amatir Penangkapan tersangka narkoba di Jl. Baru, Gang Jawa Tembung


Sebagian petugas lalu menangkapnya, sedangkan seorang lagi mengambil tas tersebut. Saat dibuka, ternyata isinya shabu. Namun saat hendak diamankan, BH berusaha berontak dan berteriak minta tolong untuk menghasut warga agar menyerang petugas.

Istrinya yang sedang hamil juga berusaha meminta petugas agar melepaskan suaminya tersebut. “Jangan dipukul dia bang, suamiku tak salah,” teriaknya.


 Beberapa keluarga tersangka juga ikut-ikutan berteriak agar mengundang warga lainnya. Akhirnya petugas langsung memborgol tangan tersangka dan memboyongnya ke dalam mobil.

 Sementara itu petugas lainnya menggerebek satu rumah di Gang Seram dan menangkap 3 pria berinisial Gs, ZM dan HS. Dari saku celana Gs disita 1 plastik klip berukuran sedang berisi sabu seberat 1,27 gram. Ketiganya kemudian digelandang ke mobil.

Tiba-tiba situasi menjadi heboh lantaran saat petugas lainnya membekuk MIS, JS dan DP, keluarga tersangka dan warga melakukan perlawanan agar ketiganya dilepaskan. Di saat bersamaan tiba-tiba ada beberapa kali lemparan batu ke arah petugas.

 Akibat situasi mulai tidak kondusif, petugas melepaskan tembakan peringatan ke udara beberapa kali. Di kesempatan itu tersangka berontak dan mencakar dada seorang petugas. Keluarga dan warga juga menghalang-halangi petugas saat tersangka hendak diboyong ke mobil.

 Akhirnya petugas kembali melepaskan tembakan ke udara beberapa kali hingga warga berhamburan masuk ke dalam rumahnya masing-masing.

Di kesempatan itu petugas menggeledah MIS dan ditemukan tas kecil berisi 1 paket sabu seberat 0,15 gram, timbangan elektrik, 1 kantong plastik klip dan uang Rp 55 ribu. Sementara dari tangan JS dan DP disita 1 plastik klip sedang berisi sabu, 5 plastik klip kecil berisi sabu, timbangan elektrik dan 5 bungkus plastik klip kosong. 

Selanjutnya para tersangka berikut barang bukti digelandang petugas ke Mako guna pemeriksaan selanjutnya.

 Kasat Narkoba Polrestabes Medan AKBP Raphael Sandy Cahya Priambodo mengatakan Gempur Basi Narkoba ini merupakan perintah langsung dari Kapolrestabes Medan.

Ini Video Penangkapan tersangka narkoba di Jermal 15 Percut Sei Tuan


 "Kita diperintahkan menggempur lokasi-lokasi rawan narkoba. Dan hari ini anggota kita berhasil membekuk 7 tersangka pengedar dan pengguna narkoba. Memang tadi ada perlawanan dari keluarga tersangka dan warga, namun anggota kita berhasil membuat situasi menjadi kondusif," ujarnya.

 Tambah Kasat Narkoba, sebelumnya pihaknya Gempur Basis Narkoba di Jalan Jermal X, Kec. Percut Sei Tuan, Kab. Deliserdang, Sumatera Utara petugas sempat kesulitan menangkap para terduga pengguna narkoba karena jalan tak bagus dan dipenuhi semak-semak.

Namun dari sebuah rumah, polisi mengamankan 4 orang dan mengamankan barang bukti. Setengah jam kemudian, tersangka berhasil diamankan saat sembunyi di semak-semak. (ka)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini