KPU Paluta Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pilgubsu dan Pilkada

Sebarkan:


PALUTA-Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) mengadakan rapat pleno rekapitulasi perolehan suara untuk Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) dan Pemilihan Bupati (Pilbup) Paluta tahun 2018 tingkat Kabupaten Paluta di aula Hotel Mitra Indah Gunungtua, Rabu (4/7).

Rapat pleno rekapitulasi tersebut dibukan dipimpin oleh ketua KPU Paluta Rahmat Hidayat SP yang dihadiri oleh seluruh komisioner KPU Paluta, Panwaslih Paluta, PPK se-Paluta, saksi paslon Gubsu dan Bupati Paluta serta mendapat pengawalan ketat dari personil kepolisian dari Polres Tapsel dan TNI AD.

Ketua KPU Paluta Rahmat Hidayat SP mengatakan bahwa pleno terbuka ini merupakan rekapitulasi hasil perolehan suara untuk Pilgubsu dan Pilbup Paluta tahun 2018 yang hasilnya nanti akan diumumkan secara resmi.
“Pleno terbuka ini merupakan rekapitulasi hasil perolehan suara yang dirinci kembali untuk 12 kecamatan yang ada di kabupaten Paluta untuk selanjutnya akan diumumkan secara resmi,” ujarnya.

Dikatakannya, rekapitulasi hasil perolehan suara ini diawali dari Pilgubsu dan akan dilanjutkan dengan rekapitulasi Pilbup Paluta dan rapat pleno ini dijadwalkan akan berlangsung hingga tanggal 6 Juli mendatang.

Lanjutnya, usai dilakukan rekapitulasi penghitungan, hasil untuk rekapitulasi perolehan suara khususnya untuk Pilgubsu di kabupaten Paluta nantinya akan disampaikan kepada pihak KPU Provinsi Sumut dan untuk rekapitulasi hasil perolehan suara Pilbup Paluta akan dilaporkan kepada pihak KPU Provinsi Sumut untuk segera ditindak lanjuti.

“Pengumuman hasil rekapitulasi perolehan suara ini bukan merupakan penetapan atau pengukuhan pemenang. Pengumuman atau penetapan pemenang Pilgubsu akan dilakukan oleh pihak KPU Provsu dan untuk Pilbup Paluta akan dilakukan oleh pihak KPU Paluta. Dan hal ini dapat dilakukan setelah adanya kepastian dari pihak Mahkamah Konstitusi (MK) terkait ada atau tidaknya paslon atau pihak yang mengajukan gugatan,” jelasnya.

Pantauan, proses rekapitulasi hasil perolehan suara masih berlangsung untuk tahap rekapitulasi hasil perolehan suara Pilgubsu di tingkat kabupaten Paluta serta berlangsung dengan kondusif dan lancar. (plt)-1)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini