Wakil Bupati Sergai Buka Turnamen Sepakbola PC FSPPP-SPSI

Sebarkan:


Wakil Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Darma Wijaya secara resmi membuka Turnamen sepakbola yang diadakan Pimpinan Cabang (PC) Federasi Serikat Pekerja Perkebunan Pertanian (FSPPP) – Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Sergai yang berlangsung di Lapangan Gelora PT Socfindo, Desa Matapao, Kecamatan Teluk Mengkudu, Minggu (8/4/2018) sore.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Sergai Darma Wijaya dalam sambutannya mengatakan bahwa Pemkab Sergai sangat mendukung dan memberi support atas terselenggaranya turnamen sepak bola ini.

"Semoga bisa mempererat hubungan silaturrahmi di antara sesama pekerja," ujarnya.

Sementara Ketua PC FSPPP – SPSI Kabupaten Sergai Gober Hermanto, menuturkan bahwa Turnamen tersebut dalam rangka menyambut hari Buru se-dunia dengan tujuan untuk mempererat hubungan silaturrahmi antara sesama pekerja yang berada di bawah naungan FSPPP – SPSI kabupaten Sergai.

“Semoga melalui turnamen ini semakin kuat dan erat hubungan silaturahmi kita, dan sekaligus kita menyongsong hari Buru sedunia pada tanggal 1 Mei mendatang, dan turnamen ini kita jadwalkan Finalnya tepat tanggal 1 Mei 2018 mendatang di lapangan Gelora perkebunan Socfindo Mata Pao ini," ungkap Gober.

Terpisah, sebanyak 11 peserta dalam pertandingan turnamen antar perusahaan perkebunan se-Kabupaten Sergai antara lain, PT.Socfindo Kebun Mata Pao, PT.Lonsum Kebun Rambung Sialang, PT Fajar Agung kebun Bangabing, PT Simpang Empat Kebun Simpang Empat, PT Sido Dadi kebun Sei Paret, PT Soeloeng Laut Kebun Sinah Kasih, PT KHI Kebun Hapiah, PT Socfindo Kebun Bangun Bandar, PT Seleksi SSPL kebun Bintang Bayu, PT Cinta Raja Kebun Silinda, PT PDSU Kebun Sei Kera, dan PS Sergai. (YR)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini